Sukses


Evan Dimas Kangen Cetak Gol buat Bhayangkara FC

Bola.com, Surabaya - Di tengah rumor tidak sedap yang menerpa terkait keberadaan di Timnas Indonesia, Evan Dimas justru membulatkan tekad untuk lebih berkontribusi pada Bhayangkara FC.

Seperti diketahui, Evan Dimas dan rekan satu tim di Bhayangkara FC yang selama ini jadi langganan mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22, Putu Gede Juni Antara, tidak dipanggil pelatih Luis Milla dalam uji coba melawan Kamboja (8/6/2017) dan Puerto Rico (13/6/2017).

Evan Dimas maupun Putu Gede memilih mengambil sisi positif dari situasi ini dengan lebih fokus mendukung Bhayangkara FC. Menjelang laga tandang kontra Persiba Balikpapan misalnya, Evan mengaku termotivasi untuk mencetak gol.

"Saya lama tidak cetak gol. Mudah-mudahan melawan Persiba Balikpapan bisa terwujud," kata Evan.

Gelandang 22 tahun itu optimistis harapan itu bisa terealisasi sekaligus ikut membawa Bhayangkara FC memenangi pertandingan. Pasalnya, kondisi tim Bhayangkara FC saat ini sangat kondusif.

"Rekan-rekan dalam kondisi bagus. Semuanya kompak dan ingin menang di pertandingan terakhir (sebelum libur Lebaran). Namun, kami harus bekerja keras untuk mewujudkannya," kata Evan.

Bhayangkara FC bertolak ke Balikpapan dari Surabaya, Sabtu (17/6/2017), dengan memboyong sebanyak 20 pemain. Mereka juga mengantongi modal apik. Klub berjulukan The Guardian ini menang pada dua pertandingan terakhir, yakni saat menundukkan Bali United 3-1 di Gianyar (9/6/2017) dan mengalahkan Persib 2-0 (4/6/2017).

Kubu Bhayangkara FC bisa dibilang di atas angin dan percaya diri karena posisi Persiba Balikpapan saat ini sebagai juru kunci di klasemen sementara Liga 1 2017.

Hanya, Bhayangkara FC tidak mau gegabah menghadapi tim Beruang Madu. Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy, meminta skuat yang dilatihnya tetap konsetrasi dan fokus.

"Itu yang kami tekankan kepada semua pemain. Liga 1 berjalan ketat. Persiba bermain bagus ketika bertemu Persib, meski akhirnya mereka kalah 1-0. Permainan ngotot dan semangat mereka perlu kami waspadai," ucap Simon.

Pelatih asal Skotlandia itu menjelaskan bila Bhayangkara FC akan tetap bermain kolektif seperti ketika menang 3-1 dari Bali United. "Pemain dalam kondisi terbaik. Semangat mereka harus terus dipompa agar bermain ngotot, fokus, dan konsentrasi tinggi," ujarnya.

"Pemain sudah membuktikan mereka bisa melakukannya di dua pertandingan terakhir. Jadi, mudah-mudahan strategi kami nanti bisa berjalan baik di lapangan," imbuh Simon.

 

Video Populer

Foto Populer