Sukses


ITC Belum Terbit, Striker Anyar PSM Absen Melawan Persela

Bola.com, Lamongan - Kabar buruk menerpa PSM Makassar jelang pertandingan melawan Persela Lamongan pada pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (12/8/2017). Pavel Purishkin tidak bisa tampil karena international transfer certificate (ITC) striker anyar belum terbit.

Kepastian ini diungkap langsung Robert Alberts, pelatih PSM. Menurut nakhoda tim asal Belanda itu, selain ITC, berkas lain Pavel sudah terpenuhi. "Malam ini, kami harus tampil tanpa Pavel. Semoga laga melawan Persija (15/8/2017) dia sudah bisa tampil," ujar Robert.

Sebelumnya, Robert masih yakin bisa memainkan Pavel untuk mengganti peran Reinaldo Elias da Costa yang hengkang ke Persija Jakarta. Rencananya, Pavel akan diduetkan dengan Ferdinand Sinaga.

Meski begitu, Robert tidak ingin larut dengan kondisi ini. Tanpa Pavel, lanjut Robert, PSM tetap solid. "Saya masih punya Titus Bonai dan M. Rahmat yang bisa menggantikan peran Pavel," tuturnya.

Robert optimistis bisa mencuri poin Persela, karena dia menilai motivasi dan semangat pemainnya tengah meninggi menatap persaingan di putaran kedua.

"Setelah melakukan pertemuan jelang putaran kedua, seluruh elemen tim sepakat untuk tampil lebih baik di putaran kedua, khususnya di laga tandang," kata Robert.

Meski selalu selalu berada di papan atas, penampilan PSM di laga tandang terbilang minor. Dari sembilan partai, PSM hanya mengoleksi satu kemenangan, tiga imbang dan lima kali kalah.

 

Video Populer

Foto Populer