Sukses


Bintang Persib Soroti Penyelesaian Akhir Timnas Indonesia U-19

Bola.com, Bandung - Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar menyoroti lini depan Timnas Indonesia U-19 besutan Indra Sjafri yang menjadi kendala saat takluk 0-3 oleh tim Vietnam pada laga ketiga Grup B Piala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (11/9/2017).

Mantan pemain Timnas Indonesia U-18 dan U-23 ini menegaskan masalah penyelesaian terakhir sangat terlihat di tim Garuda Nusantara ini.

"Saya juga terkejut timnas U-19 kalah telak oleh Vietnam, padahal pertandingan-pertandingan sebelumnya selalu menang. Tapi memang kemarin lawan Vietnam masalah finishing touch harus dibenahi," ujar Dado sapaan akrab Dedi di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Selasa (12/9/2017).

Meski demikian, Dedi optimistis Egy Maulana Vikri dkk bisa lolos ke babak semifinal Piala AFF 2017. Pasalnya, secara permainan Dedi menilai Timnas Indonesia U-19 sudah bagus.

"Penguasaan bola Indonesia sudah bagus dan saya pikir peluangnya masih besar untuk lolos. Tapi bukan berarti meremehkan Brunei Darussalam. Tetap harus waspada juga," kata Dedi.

Tim Garuda Nusantara akan melakoni laga terakhir penyisihan Grup B menghadapi Brunei Darussalam pada 13 September 2017. Laga tersebut sekaligus menjadi penentuan bagi Timnas Indonesia U-19 untuk bisa lolos ke semifinal.

Video Populer

Foto Populer