Sukses


Pemain Korea Selatan Ini Bisa Jadi Ancaman Timnas Indonesia U-19

Bola.com, Paju - Gelandang Timnas Korea Selatan U-19, Um Won-sang, bisa jadi ancaman berbahaya bagi Timnas Indonesia U-19 saat kedua tim bertemu pada kualifikasi Piala Asia U-19 2018 yang digelar di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Sabtu (4/11/2017). Pemain yang satu ini memiliki ambisi besar untuk membawa kembali timnya melaju hingga Piala Dunia U-20 2019.

Um Won-sang jadi salah satu pemain muda yang sudah disiapkan untuk membawa Timnas Korea Selatan U-19 melangkah hingga Piala Dunia U-20. Setidaknya, itu adalah ambisi Um Won-sang setelah gagal masuk Timnas Korea Selatan U-20 ketika negaranya menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2017.

Um Won-sang memimpikan bisa bermain di Piala Dunia U-20 2017. Namun, sang pemain muda tak mendapatkan banyak kesempatan saat Shin Tae-yong menjabat sebagai pelatih Timnas Korea Selatan U-20 saat itu.

Merasa tersakiti dengan momen kegagalan tersebut, Um Won-sang menganggap kesempatannya bermain di kualifikasi Piala Asia U-19 2018 akan membawanya kepada mimpi tampil di Piala Dunia U-20. Jalannya memang seperti itu, untuk tampil di Piala Dunia U-20, wakil dari Asia harus menembus empat besar putaran final Piala Asia U-19 yang akan digelar di Indonesia pada 2018.

"Kami harus memulai lagi dari kualifikasi U-19 ini. Pertama, saya ingin fokus pada turnamen ini dan jika saya bisa lolos ke putaran final, saya punya kesempatan untuk mengejar mimpi indah yang pernah saya miliki," ujar Um Won-sang seperti dilansir situs resmi Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA).

Um Won-sang tak menganggap empat tim lawan asal Asia Tenggara, termasuk Timnas Indonesia U-19, jadi ujian yang mudah bagi Timnas Korea Selatan U-19 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-19. Namun, ambisi besar dan keyakinan kuat yang ada dalam tim membuatnya yakin, dengan bekerja keras semua tujuan bisa tercapai.

"Saya tidak berpikir kami bisa lolos begitu saja meski lawan adalah tim-tim dari Asia Tenggara. Saya pikir fakta Timnas U-22 kami bermain imbang tanpa gol dengan Timor Leste pada Juli lalu (kualifikasi Piala Asia U-23 2018) memberi pelajaran besar bagi tim kami. Pelatih saya, staf pelatih, dan para pemain kini semua bekerja keras menuju satu tujuan. Jadi, saya ingin bekerja lebih keras dan berkontribusi pada tim," lanjutnya.

Pada pertandingan pertama Korea Selatan U-19 di kualifikasi Piala Asia U-19 2018, Um Won-sang memang belum mendapatkan kesempatan untuk bermain. Namun, bukan tidak mungkin gelandang pekerja keras dan ambisius ini akan tampil saat menghadapi Timnas Indonesia U-19 pada Sabtu (4/11/2017), dan memberikan ancaman yang besar kepada Tim Garuda Nusantara dengan bermodal ambisi besarnya itu.

 

Video Populer

Foto Populer