Sukses


Besok, Sriwijaya FC Perkenalkan Rahmad Darmawan

Bola.com, Palembang - Kabar yang beradar perihal kembalinya Rahmad Darmawan ke kursi pelatih Sriwijaya FC bakal menemui kejelasan. Sriwijaya FC diagendakan akan memperkenalkan pelatih yang biasa disapa RD itu di Palembang, Jumat (24/11/2017).

Hal itu diisyaratkan manajemen lantaran besok, manajemen Laskar Wong Kito berencana menyampaikan hasil evaluasi sekaligus perkenalan kerangka tim untuk musim 2018.

Dari informasi yang dihimpun Bola.com, RD tiba di Palembang pada Jumat (24/11/2017) pagi dan terlebih dulu akan berkeliling di kawasan Jakabaring untuk mencari rumah yang akan ditinggalinya bersama keluarga.

Meski punya fasilitas akomodasi yang nyaman di Wisma Atlet dan Residence Swarna Dwipa, mantan pelatih T-Team di Liga Malaysia itu disebut akan mendapatkan rumah selama melatih di Palembang.

Sekretaris tim Sriwijaya FC, Achmad Haris, mengungkapkan dalam acara besok akan ada beberapa kejutan yang disampaikan presiden klub. "Beliau akan menjawab langsung rumor perihal SFC yang belakangan banyak berembus," kata Achmad Haris.

Dari sekian rumor itu, selain perihal pelatih, ada pula menyangkut pemain-pemain bintang yang kabarnya akan didatangkan bersamaan dengan kedatangan RD. Mereka semisal Alfin Tuasalamony, Adam Alis, Fachrudin, dan yang paling jadi sorotan tentu Makan Konate.

Makan Konate dikabarkan bersedia gabung Laskar Wong Kito lantaran faktor RD. Gelandang asal Mali itu sudah merasa dekat dengan RD karena kebersamaan mereka semasa di T-Team.

Dari beberapa nama yang sudah disebut, Adam Alis diproyeksikan memperkukuh lini tengah bersama sejumlah pemain muda lain yang diprediksi dipertahankan manajemen seperti Manda Cingi, Ichsan Kurniawan, dan Hapit Ibrahim.

Hal itu sebagai antisipasi jika Piala Indonesia jadi diputar pada musim depan karena dengan begitu, Sriwijaya FC butuh tim dengan kedalaman skuat merata agar bisa menjalani dua kompetisi.

Sementara di staf kepelatihan, kebiasaan RD yang selalu membawa orang kepercayaannya masih akan berlanjut. Jadi, bisa ditebak, tim kepelatihan Laskar Wong Kito akan dihuni Satya Bagja sebagai pelatih fisik.

Yang menarik ditunggu ada di posisi pelatih kiper. Apakah RD akan tetap menggunakan jasa Hendro Kartiko, pelatih kiper Sriwijaya FC saat ini, ataukah eks pelatih Timnas Indonesia U-23 itu memilih Kurnia Sandy, pelatih kiper yang bersamanya ketika di T-Team.

Video Populer

Foto Populer