Sukses


Semifinal Piala Presiden 2018: Persija Menanti Lawan di Ujung Persaingan

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta kembali meraih kemenangan atas PSMS Medan di leg 2 Semifinal Piala Presiden 2018 yang berlangsung Senin (12/2/2018). Tim Macan Kemayoran menanti lawan di pengujung persaingan turnamen.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Kemayoran mengalahkan PSMS Medan 1-0. Marko Simic kembali menjadi bintang kemenangan Persija lewat gol nya pada menit ke-60 usai meneruskan umpan dari gelandang lincah Riko Simanjuntak.

Kemenangan 1-0 atas PSMS Medan pada leg kedua membuat Persija Jakarta lolos ke babak Final Piala Presiden 2018 mengantongi kemenangan agregat 5-1.

Dari dua pertandingan Semifinal yang digelar, penyerang anyar Persija Jakarta, Marko Simic tampil trengginas dengan empat gol yang ditorehkan. Total sembilan gol telah dicetak striker asal Kroasia itu di pentas Piala Presiden 2018.

Ia punya peluang besar menjadi top scorer. Pesaing terdekatnya adalah Stefano Lilipaly (Bali United) yang sudah mencetak empat gol.

Persija menanti calon lawan di laga final nanti, antara Bali United atau Sriwijaya FC. Keduanya akan terlibat bentrok leg kedua di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (14/2/2018).

 

 

Hasil pertandingan Piala Presiden 2018, Senin (12/2/2018):

Persija Jakarta Vs PSMS Medan 1-0 (Gol: Marko Simic 60')

Video Populer

Foto Populer