Sukses


Bek Bali United Bidik Kemenangan saat Hadapi FLC Thanh Hoa

Bola.com, Denpasar - Bek Bali United, I Made Andhika Wijaya, bertekad mengantarkan Serdadu Tridatu meraih kemenangan saat bertanding melawan FLC Thanh Hoa di Piala AFC. Sejauh ini, Bali United sudah menjalani dua pertandingan di Grup G.

Bali United hanya meraih satu poin dari dua laga pertamanya. Tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu kalah 1-3 dari Yangon United di pertandingan pertama Grup H Piala AFC 2018 yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, dan bermain imbang 1-1 dengan Global Cebu di Manila.

Kondisi tersebut membuat Bali United saat ini berada di posisi ketiga dengan jumlah poin yang sama seperti Global Cebu yang berada di dasar klasemen. Keduanya tertinggal lima poin dari Yangon United yang berada di puncak klasemen dan dua poin dari FLC Thanh Hoa.

Made Andhika pun melihat situasi Bali United akan lebih baik jika di pertandingan ketiga mampu mengamankan tiga poin. Dengan sebuah kemenangan, Bali United akan mampu menggeser posisi FLC Thanh Hoa dari posisi kedua.

"Tentu pertandingan menghadapi FLC Thanh Hoa sangat penting bagi kami. Kami baru mendapatkan satu poin dan kemenangan akan membuat peluang kami lolos ke babak selanjutnya tetap terbuka. Kami harus bekerja keras di pertandingan ini selain berharap dukungan penuh suporter," ujar Made Andhika.

Nama I Made Andhika Wijaya menjadi satu-satunya pemain Bali United yang selalu tampil penuh di seluruh laga yang dijalani Serdadu Tridatu di Piala AFC 2018.

Video Populer

Foto Populer