Sukses


PSIS Kalah dari PSM karena Kehilangan Konsentrasi

Bola.com, Makassar - Pelatih anyar PSIS Semarang, Vicenzo Alberto Annese, mengaku tidak risau meski tim asuhannya ditekuk PSM Makassar dua gol tanpa balas di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Minggu (25/3/2018).

Menurut pelatih asal Italia ini, PSIS sudah tampil militan untuk meredam keunggulan materi pemain PSM. "Kami bermain kompak. Terutama di awal pertandingan. Tapi, memang tidak mudah bagi sebuah tim tetap menjaga konsentrasi dan fokus sepanjang pertandingan bila dalam kondisi tertekan," kata Vicenzo pada jumpa media seusai pertandingan.

Vicenzo menambahkan dirinya sudah membuat sejumlah catatan penting untuk evaluasi sekaligus membenahi skuatnya.

"Saya baru dua hari bersama tim ini. Setelah ini, saya akan berdiskusi dengan tim pelatih untuk mendapatkan solusi pembenahan tim. Terutama dalam meminimalisasi kesalahan," tutur Viccenzo.

Vicenzo yakin, penampilan pemainnya bakal lebih baik pada pertandingan selanjutnya. "Poin penting dari saya pada pertandingan tadi adalah semangat pemain tidak pernah kendor sepanjang pertandingan," imbuhnya.

Vicenzo juga memuji atmosfer pertandingan di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar. "Saya merasakan atusiasme suporter PSM dalam mendukung timnya. Saya yakin suporter kami juga begitu saat PSIS melakoni partai kandang," ucapnya.

Hal senada dikatakan Haudi Abdillah, kapten PSIS. Menurut Haudi, strategi yang diterapkan Vicenzo sudah baik untuk meredam PSM. "Tapi, harus kami akui, kami sempat kehilangan fokus dan konsentrasi sehingga PSM bisa mencetak dua gol," kata Haudi.

Haudi percaya Vicenzo bakal menemukan solusi jitu untuk mendongkrak penampilan PSIS pada pertandingan selanjutnya. "Ini baru partai awal. Apalagi di tim ini masih banyak pemain yang baru merasakan atmosfer Liga 1," ucapnya.

Video Populer

Foto Populer