Sukses


Lawan Bhayangkara FC, PSMS Medan Terancam Kehilangan 2 Pemain

Bola.com, Medan - PSMS Medan terancam tak bisa tampil full team saat menjamu Bhayangkara FC di Stadion Teladan pada lanjutan Liga 1 2018, Jumat (30/3/2018). Frediyan Wahyu Sugiantoro dan Antoni Putro Nugroho dikabarkan tengah masuk ruang perawatan.

Frediyan dan Antoni mengalami cedera saat melakukan persiapan jelang lawan Bhayangkara FC. Antoni bermasalah pada hamstring, sedangkan Frediyan kondisinya lebih parah karena mengalami cedera engkel dan bagian metatarsal kaki kanan.

 

"Kami masih pantau kondisi keduanya dalam beberapa hari ke depan. Kami sudah mendapat hasil pemeriksaan dari dua pemain tersebut," kata pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, Selasa (27/3/2018).

Juru taktik yang akrab disapa Djanur itu belum bisa memastikan apakah kedua pemain mudanya itu bisa turun melawan Bhayangkara FC. Apalagi cedera Frediyan lebih berat karena sempat memaksakan bermain setelah berbenturan dengan striker Bali United, Ilija Spasojevic. Bahkan mantan pemain PS TNI itu diprediksi harus beristirahat sekitar 10 hari untuk pemulihan.

"Untuk Frediyan lebih berat dan kemungkinan absen melawan Bhayangkara FC. Dia sebenarnya sudah merasa sakit setelah berbenturan namun tetap dipaksakan bermain," ujar pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Djanur menambahkan, beberapa pemain disiapkan untuk mengisi pos yang kemungkinan ditinggalkan dua pemain itu. Beruntung bagi Djanur, cederanya Frediyan bisa ditutup dengan kembalinya pemain senior, Amarzukih. Mantan personel Persija Jakarta itu absen di laga perdana karena menemani sang istri yang dalam proses melahirkan.

Sedangkan untuk Antoni, mantan pelatih Persib Bandung tersebut punya lebih banyak pilihan pemain untuk diturunkan. Beberapa nama yang berpotensi tampil adalah Suhandi, Erwin Ramdhani, hingga Choiril Hidayat.

"Kami memiliki banyak pilihan di sektor tersebut yang dalam kondisi siap tempur. Tinggal melihat kondisi mereka siapa yang paling siap untuk diturunkan," kata pelatih yang membawa PSMS Medan lolos ke semifinal Piala Presiden 2018 itu.

Video Populer

Foto Populer