Sukses


Piala AFC 2018: Stefano Teco Ungkap Kunci Kemenangan Besar Persija

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta menang 4-0 atas Johor Darul Ta'zim di pertandingan Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/4/2018) malam. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco, mengatakan memang meminta timnya berusaha menambah gol setelah unggul 3-0 di babak pertama. 

Dia mengaku puas akhirnya timnya masih mampu menambah satu gol lagi di babak kedua. Persija menang telak atas JDT berkat quattrick Marko Simic. Striker asal Kroasia itu mencetak hattrick di babak pertama sebelum menambah satu gol lagi di babak kedua melalui titik putih.

Stefano Teco senang timnya bisa menang lebih besar daripada yang didapatkan JDT saat menjamu Persija di Johor Bahru. Selain itu, fakta Persija kini berada di puncak klasemen membuat pelatih asal Brasil itu semakin puas.

"Kami bekerja keras sejak babak pertama dan akhirnya bisa mencetak gol. Kami tahu ketika bisa mencetak gol di babak pertama, kami pasti bisa menang," ujar Stefano Teco setelah pertandingan.

"Namun, ketika unggul 3-0, saya katakan kepada para pemain bahwa kami masih membutuhkan gol untuk bisa unggul secara head to head dari JDT. Kami berhasil berada di atas Song Lam Nghe An setelah kemenangan ini meski mereka juga mengalahkan Tampines Rovers. Jadi ini sangat bagus bagi kami," lanjut pelatih berusia 43 tahun itu.

Persija Jakarta berada di puncak klasemen Grup H Piala AFC 2018 dengan raihan 10 poin dari lima laga. Jumlah poin itu sama seperti Song Lam Nghe An yang juga berhasil menang 2-1 atas Tampines Rovers di pertandingan lainnya. Namun, Macan Kemayoran unggul head to head atas klub Vietnam itu.

 

Video Populer

Foto Populer