Sukses


Hari Kelima Puasa, Bek Persib Mulai Bosan Makan Daging

Bola.com, Bandung - Bek kanan Persib Bandung, Henhen Herdiana sudah merasa jenuh meski bulan suci Ramadan baru memasuki hari kelima. Namun kejenuhan itu bukan karena menjalankannya, melainkan karena Henhen kerap menyantap makanan berbahan daging.

Bahkan dikatakan Henhen, daging itu, baik sapi maupun ayam d konsumsinya sejak memulai hari pertama puasa yang jatuh pada Kamis (17/5/2018).

"Makannya sekarang saya lagi ingin menyantap makanan sunda," ungkap Henhen di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gedebage Kota Bandung, Senin (21/5/2018).

Akan tetapi, Henhen mengaku tidak bisa menyantap segala makanan yang dihidangkan. Perlu batasan lantaran pada bulan Ramadan, jadwal Persib Bandung cukup padat.

Setidaknya empat pertandingan akan dilalui tim berjulukan Maung Bandung ini pada Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Masing-masing melawan PSM Makassar (23/5/2018), Bali United (27/5/2018), Bhayangkara FC (31/5/2018), dan PSMS Medan (5/6/2018).

Henhen mengaku harus pintar menjaga asupan makanan yang dikonsumsinya agar kondisi staminan bisa tetap terjaga.

"Kalau soal fisik, pelatih fisik yang lebih tahu bagaimana porsi (latihan) pada bulan puasa dan hari biasa. Yang terpenting sebagai pemain diberikan menu latihan dan harus bisa melaksanakannya," kata bek Persib berusia 22 tahun ini.

Video Populer

Foto Populer