Sukses


Libur Satu Hari, Persela Memperbaiki Kelemahan Seusai Kalah dari Sriwijaya FC

Bola.com, Lamongan - Setelah kalah telak 1-5 dari Sriwijaya FC (2/6/2018), Persela Lamongan hanya istirahat sehari. Tim berjulukan Laskar Joko Tingkir ini kembali berlatih pada Senin (4/6/2018) di Stadion Surajaya, Lamongan.

Tim pelatih Persela sengaja tidak memberikan banyak waktu libur kepada seluruh pemain. "Kami ingin pemain segera melupakan kekalahan itu dan fokus menghadapi laga selanjutnya," tutur Ragil Sudirman, pelatih fisik Persela.

Latihan perdana seusai tur Palembang ini dilakukan untuk mengembalikan fisik pemain. Selain itu juga untuk mengevaluasi dan memperbaiki kekurangan di laga sebelumnya.

Kekalahan dari Palembang ini memang menjadi pukulan telak bagi kubu Persela. Sebab, tak hanya mematahkan rekor empat pertandingan tanpa kekalahan Persela di laga sebelumnya, tetapi juga besaran skor kekalahan yang di luar dugaan.

"Kalau kalahnya dengan skor tipis atau kalah dengan margin dua angka mungkin tidak semengejutkan ini," tutur Ragil.

Seperti diungkapkan pelatih Persela, Aji Santoso, seusai laga kontra Sriwijaya FC, ada beberapa faktor yang menyebabkan Persela tersungkur pada duel tersebut.

Selain kelelahan lantaran menurunkan pemain yang sama dalam banyak laga, konsentrasi pemain Persela juga menurun karena kejenuhan.

Tak cuma itu, pertahanan Persela juga lemah dalam situasi bola mati. Kelemahan inilah yang akan diperbaiki tim pelatih dalam latihan tersebut.

"Kami harus kembali putar otak untuk memikirkan bagaimana rotasi berjalan lebih baik di laga-laga berikutnya. Supaya hal seperti ini tidak terjadi lagi," tutur Ragil.

Video Populer

Foto Populer