Sukses


Pemain West Ham Putri Berbagi Ilmu di Jakarta

Bola.com, Jakarta - PSSI bekerja sama dengan Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) dan ASPROV DKI Jakarta yang didukung Pro: Direct Academy akan menyelenggarakan festival sepak bola di Jakarta, Sabtu (23/6/2018).

Acara yang bertema Girls Go Pro akan menghadirkan dua pemain profesional West Ham United Putri, Rosie Kmita dan Mollie Kmita. Pemain kembar itu juga menjabat sebagai kepala pelatih Pro: Direct Girls United Kingdom.

Mereka berdua akan berbagi pengalaman dalam talk show kepada seluruh peserta festival sepak bola. Rosie dan Mollie Kmita akan menceritakan bagaimana perjalanan karier sepak bola mereka berdua sampai bisa mencapai level profesional di dalam dan di luar lapangan.

Rosie dan Mollie Kmita juga menyampaikan seputar pengembangan sepak bola putri di Inggris, peran dan stakeholder. Harapannya, seluruh peserta festival sepak bola bisa mendapatkan inspirasi dari keduanya, agar yakin bisa mencapai level profesional di dunia sepak bola.

Selain talk show, acara Girls Go Pro juga akan menggelar Festival Sepak Bola yang mempertandingkan empat tim putri. Keempat klub itu berasal dari Jakarta yaitu Pro: Direct Academy Indonesia, Persija Barat FC, Bina Mutiara FC, dan Jakarta 69.

Tim-tim tersebut akan bertanding dengan sistem round robin. Laga dihelat di National Youth Training Centre PSSI dengan durasi tanding 2x15 menit.

Festival sepak bola ini digunakan sebagai ajang pencarian pemain terbaik dari keempat tim itu, untuk menjadi kandidat pemain yang akan mengikuti seleksi tim ASPROV DKI Jakarta, yang disiapkan untuk PON Papua 2020.

Girls Go Pro adalah bentuk dari komitmen PSSI Pusat, ASPROV DKI Jakarta, ASBWI, dan juga Pro: Direct Academy dalam menggairahkan sepak bola putri Jakarta.

Harapan terbesar dari kegiatan ini adalah lebih banyak lagi pesepak bola putri yang tertarik bermain, berkomitmen penuh, dan juga mempunyai mimpi menjadi pemain sepak bola profesional.

Video Populer

Foto Populer