Sukses


Striker Persebaya Jelaskan Maksud Selebrasi ke Gawang Bhayangkara FC

Bola.com, Surabaya - Striker Persebaya, David da Silva melakukan selebrasi yang belum pernah dilakukannya sejak berkarier di Indonesia saat berjumpa dengan Bhayangkara FC. Dia terlihat melepas jersey yang dikenakannya usai mencetak gol. 

Gol pada menit ke-88 tersebut memang memiliki makna yang sangat besar bagi Persebaya. Sebab, sebelum lahirnya gol itu, Persebaya dalam kondisi tertinggal 2-3 sekaligus menggagalkan kemenangan tim tuan rumah. 

Laga pekan ke-15 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang ditayangkan Indosiar itu berakhir 3-3 di Stadion PTIK, Jakarta (11/7/2018). Da Silva juga mendapat kartu kuning akibat selebrasi yang dilakukannya. 

Kini, pemain asal Brasil itu pun angkat bicara mengenai hal tersebut. Dia tidak menampik bahwa luapan bahagia begitu besar dan ingin membuktikan diri bahwa dia masih bisa mencetak gol. 

“Selebrasi itu saya lakukan supaya orang bisa ingat saya. Terlepas dari itu semua, yang spesial kemarin adalah karena saya bisa bantu tim di tengah kondisi yang baru sembuh dari cedera,” kata pemain bernomor punggung 17 itu. 

Sebelumnya, Da Silva memang mengalami cedera pangkal paha dan memerlukan waktu yang lama untuk sembuh. Dia sempat kembali bertanding saat timnya menjamu Bali United (7/7/2018). 

Pada laga ini pun, striker yang berpengalaman di Timur Tengah itu juga tidak diturunkan sebagai starter. Dia baru masuk pada menit ke-52 menggantikan Rishadi Fauzi yang sebelumnya melakukan gol bunuh diri. 

Di sisi lain, Da Silva juga ingin membuktikan diri kepada Bhayangkara FC yang merupakan mantan klubnya. Dia pernah bergabung dengan The Guardian pada awal musim ini, namun kemudian dicoret dari skuat.

“Saya senang bisa cetak gol ke gawang Bhayangkara FC. Saya senang karena bisa menunjukkan kepada mereka kalau saya mampu dan bisa,” tandas pemilik nama lengkap David Aparecido da Silva itu.

Video Populer

Foto Populer