Sukses


Prediksi PS Tira Vs Borneo FC: Ambisi Pasukan Nilmaizar dan Dejan Antonic

Bola.com, Bantul - PS Tira bakal meladeni Borneo FC dalam lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang ditayangkan Indosiar, Jumat (20/7/2018) malam di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Kedua tim berambisi menutup putaran pertama musim ini dengan kemenangan. PS Tira dalam kondisi positif menyusul hasil seri pada laga tandang kontra Arema.

Sementara, tim Pesut Etam datang dengan kepercayaan diri yang tinggi setelah menang atas tim papan, Barito Putera 2-1.

Pelatih PS Tira, Nilmaizar menegaskan duel melawan Borneo FC adalah pertandingan penting bagi timnya. Kemenangan akan membantu mereka keluar dari zona degradasi. Saat ini, tim berjulukan Young Warriors saat ini terpuruk di peringkat ke-16.

"Penting sekali pertandingan melawan Borneo FC. Kami tentu saja akan berusaha keras untuk mengamankan poin penuh di kandang untuk memperbaiki peringkat kami saat ini. Apalagi ini adalah pertandingan terakhir di putaran pertama," kata Nil Maizar.

Mantan pelatih Semen Padang ini memastikan anak asuhnya dalam kondisi fit setelah jeda tiga hari dari laga kontra Arema di Malang.

"Persiapan kami berjalan lancar, hampir semua pemain dalam kodisi yang sangat bagus. Hanya, Mahdi Albar yang masih kami pantau, karena masih mengalami gangguan setelah pertandingan melawan Arema. Secara keseluruhan, kami sduah siap untuk pertandingan melawan Borneo FC," ujarnya.

2 dari 2 halaman

Borneo FC Waspadai Aleksandar Rakic

Pelatih Borneo FC Dejan Antonic, mewaspadai permainan pantang menyerah yang selalu diperlihatkan pemain muda PS Tira. Itu terbukti pada laga kontra Arema, Manahati Lestusen dkk. menyamakan kedudukan pada menit akhir.

"PS Tira mempunyai pemain muda yang bagus, dan juga pelatih yang mempunyai pengalaman. Tentu saja, pertandingan akan sangat menarik kaarena kedua tim ingin menang," kata Dejan Antonic.

"Jadi, jika kami mengingkan poin di sini (Bantul), tentu harus lebih kerja keras lagi. Kami sudah fokus ke pertandingan, saya berharap mereka tampil dengan hati agar bisa membawa poin ke Samarinda," tuturnya.

Dejan menilai bomber milik PS Tira, Aleksandar Rakic patut diwaspadai. Rakic mengoleksi 10 gol dari 16 pertandingan.

"Ya, saya tahu dia karena kami satu negara. Dia pemain yang sangat bagus, dia juga mencetak gol di pertandingan melawan Arema FC. Dia menjadi pembeda di PS Tira," kata Dejan.

Video Populer

Foto Populer