Sukses


Seto Nurdiyantoro Ingin Timnas Indonesia U-19 Maksimalkan Kecepatan

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Jepang pada perempat final Piala AFC U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (28/10/2018).

Jika mampu mengalahkan skuat asuhan Masanaga Kageyama, Witan Sulaiman dkk. akan lolos ke semifinal sekaligus meraih tiket ke Piala Dunia U-20 di Polandia, tahun depan.

Mantan striker Timnas Indonesia, Seto Nurdiyantoro, menilai Tim Garuda Nusantara memiliki peluang besar untuk menang. Meski disebut banyak pihak kualitas Jepang setingkat di atas, tim asuhan Indra Sjafri memiliki keunggulan yang bisa dimaksimalkan.

"Ciri khas permainan cepat yang selama ini dilakukan Timnas U-19 bisa jadi senjata utama. Mereka punya kecepatan dan itu harus dimanfaatkan untuk membongkar pertahanan Jepang," ungkap Seto saat berbincang dengan Bola.com seusai laga Persita Tangerang versus PSS Sleman di Stadion Benteng Taruna Sport Center, Jumat (26/10/2018).

Jika demikian, Timnas U-19 pantang bermain negatif football dengan menerapkan sistem bertahan total. Seto tak menampik hal itu. Hanya, pelatih PSS tersebut berharap semua harus kompak dalam hal bertahan dan menyerang.

"Dalam artian kerjasama antarpemain inilah yang jadi penentu di lapangan. Coach Indra pasti juga sudah menyiapkan strategi yang sesuai dengan kebutuhan berdasarkan analisis selama ini," tegas penyerang Timnas Indonesia di Piala Tiger 2000 tersebut.

Seto berharap, motivasi bermain Timnas U-19 terus mengapung setelah menang atas Uni Emirat Arab (UEA) di laga terakhir babak penyisihan. Sebab, semangat juang itulah yang akan jadi modal penting di pertandingan besok.

"Secara kualitas pemain Timnas Indonesia U-19 mampu memberikan perlawanan. Semangat dan motivasi harus dipupuk dan diapungkan sembari secara teknik dan strategi dijalankan dengan baik," katanya.

Video Populer

Foto Populer