Sukses


PSS Sleman Kecewa dengan Perubahan Jadwal Final Liga 2

Bola.com, Sleman - Final Liga 2 2018 yang mempertemukan PSS Sleman melawan Semen Padang di Stadion Pakansari, Bogor, dijadwal ulang menjadi Selasa (4/12/2018), dari sebelumnya pada Senin (3/12/2018). PSS mengaku kecewa dengan perubahan jadwal itu.

Manajer PSS Sleman, Sismantoro, menyayangkan revisi jadwal laga final melawan Kabau Sirah, julukan Semen Padang. Dirinya menyorot dari sisi finansial yang dipastikan membengkak dengan adanya penundaan waktu satu hari. Meski demikian, PSS tak menghadapi kendala terkait persiapan secara tim. 

"Cukup disayangkan karena secara finansial tentu akan membengkak. Tiket keberangkatan tim untuk hari ini, Sabtu (1/12/2018) sudah kami pesan. Otomatis akomodasi yang sudah kami rancang sebelumnya menjadi berlipat," ungkap  Sismantoro.

Tim yang dinahkodai Seto Nurdiyantoro tersebut tiba di Bogor lebih cepat, supaya bisa melakukan persiapan maksimal. Mereka ingin mendapat recovery panjang dan bisa beradaptasi dengan venue laga final. PSS hanya memiliki waktu efektif tiga hari memulihkan kondisi, setelah tampil habis-habisan pada leg kedua semifinal melawan Kalteng Putra.

"Ditundanya pertandingan final ini memang tidak menggaggu kesiapan tim. Kami targetkan meraih gelar juara di laga final nanti untuk menuntaskan pencapaian PSS Sleman musim ini," imbuh Sismantoro.

Ribuan suporter PSS Sleman juga dipastikan berbondong-bondong datang ke Bogor untuk mendukung langsung perjuangan Laskar Sembada. Mereka ingin menjadi saksi sejarah tim asal DIY menjuarai kasta kedua Indonesia musim 2019 ini. Baik BCS maupun Slemania sudah memastikan hadir dengan kekuatan penuh.

PSS Sleman akan menantang Semen Padang pada laga puncak setelah menyingkirkan Kalteng Putra dengan keunggulan agregat 2-0 melalui gol yang diborong Cristian Gonzales. Sementara Kabau Sirah Semen Padang melaju ke final setelah mendepak Persita Tangerang dengan keunggulan agregat 3-2.

Video Populer

Foto Populer