Sukses


Evaluasi Persela Tunggu Laga Terakhir Kontra Madura United

Bola.com, Lamongan - Laga pamungkas musim ini kontra Madura United di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (9/12/2018), akan dijadikan bahan evaluasi terakhir Persela Lamongan sebelum memasuki libur kompetisi.

Pelatih Persela, Aji Santoso, mengatakan evaluasi ini akan menentukan siapa saja pemain yang akan direkomendasikan untuk dipertahankan atau tidak sehingga diharapkan seluruh pemain yang diturunkan di pertandingan ini tampil semaksimal mungkin.

"Memang hasil rekomendasi nanti tidak diambil dari satu laga ini saja. Tapi, setidaknya, laga juga menjadi tambahan catatan bagi semua pemain," jelas Aji.

Aji rencananya akan menyerahkan hasil evaluasi plus rekomendasinya ke manajemen Persela satu pekan setelah pertandingan terakhir kontra Laskar Sape Kerrab. Saat ini ia sudah menyusun laporan dan hanya menunggu hasil laga terakhir untuk melengkapinya.

"Setiap akhir musim, saya selalu menyampaikan laporan evaluasi. Ini bentuk pertanggungjawaban saya terhadap manajemen Persela," lanjut Aji.

Lnataran kompetisi belum usai, Aji belum bisa menentukan persentase pemain yang dipertahankan dan tidak. Namun ia mengaku sudah punya gambaran siapa saja pemain yang layak dipertahankan dan yang dilepas.

Pelatih asal Kepanjen, Malang, ini juga mengaku belum menentukan masa depannya di Persela. Aji belum bersedia menjawab pertanyaan seputar klub mana saja yang sudah mengajukan penawaran pada dirinya.

"Nanti saja, pasti saya kasih kabar ke mana saya akan berlabuh. Sekarang saya masih konsentrasi menghadapi laga terakhir melawan Madura United. Saya juga masih terikat kontrak dengan Persela," kata Aji.

Di klasemen sementara hingga pekan ke-33 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Persela ada di urutan ke-13 dengan koleksi poin 13. Laskar Joko Tingkir sudah memastikan aman dari degradasi.

Video Populer

Foto Populer