Sukses


Kuncoro Mengakui Sudah Berkomunikasi dengan Pelatih Baru Arema

Bola.com, Malang - Milomir Seslija tinggal menunggu hari untuk diresmikan sebagai pelatih Arema, meski manajemen Arema belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait hal itu.

Pemain dan asisten pelatih juga masih bungkam perihal kepastian Milo kembali menangani tim berjulukan Singo Edan ini. Pelatih asal Bosnia itu pernah jadi pelatih kepala pada musim 2016.

Tetapi, saat dikonfirmasi kepada asisten pelatih Arema, Kuncoro, dia mengaku sudah berkomunikasi dengan pelatih baru musim ini. Meski tidak mengakui pelatih itu adalah Milo, dia menegaskan sang pelatih sudah menanyakan perihal komposisi pemain.

Kebetulan memang Arema mempertahankan 85 persen pemain dari musim lalu. Kemungkinan hanya ada 4-5 pemain baru yang akan dikontrak untuk mengganti pemain yang hengkang.

Kuncoro musim lalu dipercaya untuk memimpin tim secara teknis setelah pelatih Milan Petrovic tugasnya dibatasi di tengah musim. Serah terima tugas sementara sudah dilakukan Kuncoro kepada pelatih baru lewat telepon.

"Masukan terkait kekurangan musim lalu juga sudah saya sampaikan karena pelatih baru ini sudah berkomunikasi beberapa waktu lalu. Ditunggu saja kan tinggal hitungan hari saja," kata Kuncoro.

Asisten pelatih humoris ini juga tidak paham mengapa manajemen Arema masih merahasiakan identitas pelatih baru. Namun, dia tetap menjalankan apa yang sudah diinstruksikan manajemen dan petinggi klub.

"Saya tidak paham mengapa sampai sekarang dirahasiakan. Tapi, ditunggu saja, kan nanti juga dikenalkan," sambungnya.

Manajemen sebelumnya menjelaskan mereka ingin pelatih itu berada di Malang dulu dan menjalin kesepakatan. Setelah itu baru diperkenalkan karena mereka tidak ingin memberikan rilis resmi, tetapi sosoknya justru batal gabung.

Arema punya pengalaman batal mengontrak pemain justru setelah merilis namanya, seperti Yanto Basna, Somen Tchoyi, dan beberapa nama lain.

Video Populer

Foto Populer