Sukses


Cristian Gonzales Ungkap Kriteria Klub untuk Musim 2019

Bola.com, Jakarta - Masa depan Cristian Gonzales di PSS Sleman masih belum jelas. Kabarnya El Loco, baru bertemu dengan CEO PSS, Soekeno pada 7 Januari.

Jika tidak menemui kesepakatan, tentu dia akan bertualang di klub baru musim depan. Yang jelas, tugasnya untuk membawa PSS promosi ke Liga 1 2019 sudah berhasil dijalankan.

“Kami sudah dihubungi CEO untuk bertemu besok. Saya belum tahu nanti hasilnya seperti apa,” kata mantan penyerang Arema FC ini.

Gonzales mengatakan, ada beberapa tim yang antri mendapatkan tanda tangannya jika tidak mencapai kesepatan dengan PSS. Mantan striker Timnas Indonsia ini mengaku punya kriteria khusus untuk klub yang ingin mendapatkan tanda tangannya untuk musim depan.

“Yang pertama tentu punya target bagus dan profesional. Kedua, pelatih memang mengharapkan kehadiran saya di tim,” kata El Loco.

Seperti diketahui, Gonzales sebelumnya memperkuat sejumlah klub yang memiliki nama besar, yakni PSM Makassar, Persik Kediri, Arema FC, Persisam Samarinda (kini Bali United), dan Madura United.

Walau sudah mendapat tawaran dari klub Liga 1 dan 2, Gonzales belum memberikan jawaban. Dia masih menunggu pertemuan dengan petinggi PSS.

Beberapa waktu lalu, pelatih PSS, Seto Nurdiantoro sempat menyatakan Gonzales akan kesulitan bersaing di Liga 1. Faktor usia jadi penyebabnya.

Gonzales pun tetap menghargai keputusan pelatih jika memang tidak membutuhkan tenaganya lagi. Tapi, saat ini dia masih menghargai petinggi klub. Sehari setelah membawa PSS jadi juara Liga 2, manajemen memintanya untuk bertahan.

Cristian Gonzales mencetak 15 bersama PSS dalam 14 pertandingan. Suporter Jjuga PSS berharap agar dia dipertahankan. Jika Seto berubah pikiran, kansnya bertahan di Sleman akan lebih besar.

Video Populer

Foto Populer