Sukses


Persebaya Berencana Menggunakan 2 Gelandang Asing

Bola.com, Surabaya - Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman berencana mendatangkan dua gelandang serang asing untuk Liga 1 2019.

Persebaya saat ini memiliki dua gelandang serang lokal. Mereka adalah duo pemain jebolan kompetisi internal Persebaya, yaitu Rendi Irwan Saputra dan Fandi Eko Utomo.

"Rencananya saya gunakan dua gelandang serang asing dengan satu pemain Asia dan satu non-Asia. Mudah-mudahan regulasi pemain asing tidak berubah," ucap pria yang karib disapa Djanur itu.

Sesuai dengan regulasi Liga 1 2018, setiap klub kontestan diperbolehkan memakai maksimal empat pemain asing. Dari jumlah tersebut, satu di antaranya harus berpaspor negara anggota AFC.

Sampai sekarang, belum ada kabar mengenai sosok pemain asing yang sedang dalam incarannya itu. Persebaya sejaug ini baru memiliki satu pemain asing, Otavio Dutra, yang mengisi posisi pemain belakang.

"Tersisa tiga slot pemain asing di Persebaya. Dua di antaranya untuk gelandang serang dan, satu yang tersisa untuk striker," kata mantan pelatih Persib Bandung dan PSMS Medan itu.

Sesuai dengan skema, Djanur biasanya menggunakan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan dua gelandang serang. Dia juga hanya membutuhkan satu gelandang bertahan dalam skema tersebut.

Saat ini, Persebaya memiliki tiga pemain yang berada di posisi tersebut, yaitu M. Hidayat, Misbakus Solikin, dan Nelson Alom. Komposisi gelandang lokal dirasa cukup, tinggal menunggu kedatangan pemain asing.

"Gelandang serang lokal sudah ada Rendi dan Fandi. Sedangkan gelandang bertahan ada Hidayat, Misbakus, dan Nelson. Saya rasa itu semua sudah cukup," ujar pria kelahiran Majalengka itu.

Video Populer

Foto Populer