Sukses


Persiwa Tak Gentar Hadapi Persib dan Ribuan Bobotoh di Stadion GBLA

Bola.com, Bandung - Persiwa Wamena tak akan gentar saat melawat ke markas Persib Bandung di Stadion GBLA, pada leg kedua 32 besar Piala Indonesia, 4 Februari 2019. Persiwa pun siap menghadapi tekanan puluhan ribu Bobotoh yang memadati stadion.

"Dari pendekatan personal yang saya lakukan pada setiap pemain Persiwa, mereka rata-rata mengaku tak akan grogi, apalagi takut meladeni Persib di depan suporter mereka. Ini kesempatan terbaik anak-anak untuk unjuk kebolehan melawan klub besar seperti Persib," ungkap pelatih Persiwa, Winaryo.

Persiwa yang terdegradasi ke Liga 3 musim 2019 memiliki tekad untuk menjadi pembunuh raksasa di Piala Indonesia. Winaryo pun mencontohkan PSS Sleman yang sukses menjegal Barito Putera ke-16 Besar di ajang ini.

"Kami memang bukan PSS. Posisi kami di leg kedua ini juga tak seperti PSS. Karena kami main di kandang Persib." tutur Winaryo. 

"Tetapi, kami yakin bisa melakukan hal sama seperti kesuksesan yang diraih PSS. Apalagi kami masih punya peluang untuk lolos ke babak berikutnya," lanjutnya.

Arsitek yang juga anggota aktif di TNI AU itu menyebut, hasil 0-0 pada leg pertama di Cilacap lalu bisa menjadi modal berharga.

"Peluang kami dan Persib Bandung adalah 50-50. Kami akan memaksakan hasil imbang dengan gol supaya unggul secara head to head. Makanya, kami akan berusaha mencetak gol pada babak pertama untuk memberi tekanan mental kepada pemain Persib," ujar Winaryo penuh semangat.

Video Populer

Foto Populer