Sukses


Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2019

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, melalui situs resmi PSSI, Rabu (13/2/2019), mengonfirmasi skuat untuk Piala AFF U-22 2019. Nama-nama terpilih merupakan pemain yang memberikan penampilan terbaik sepanjang pemusatan latihan dan laga uji coba.

"Bismillah, kami membawa 23 pemain ke Piala AFF U-22 di Kamboja. Pemain yang terpilih berdasarkan kualitas serta kebutuhan tim. Perkembangan dan pemilihan pemain kami lakukan dari awal pemusatan latihan hingga saat tiga kali uji coba," kata Indra Sjafri.

Dalam daftar tersebut tidak ada nama Nadeo Argawinata, Dandi Maulana, M. Rafli, Rifal Lastori, Beni Oktaviansyah, dan Septian Satria Bagaskara. Hal itu berarti, mereka bakal dikembalikan ke klub masing-masing.

Bhayangkara FC menjadi klub yang paling banyak menyumbangkan pemain untuk Timnas Indonesia U-22. The Guardians tercatat menyumbang empat nama.

Dalam daftar nama tersebut tak ada wakil pemain dari Persib Bandung dan Persija Jakarta. Sementara itu, dalam daftar nama tersebut juga Osvaldo Haay, yang sudah tiba di Jakarta setelah mengikuti trial di Spanyol.

Dalam daftar tersebut juga tidak ada nama Saddil Ramdani. PSSI kabarnya masih akan berjuang hingga akhir agar bisa mendaratkan pemain Pahang FA tersebut.

Timnas Indonesia U-22 bakal bertolak ke Phnom Penh, Kamboja, pada Jumat (15/2/2019). Pasukan Garuda Muda nantinya akan berada di Grup B bersama Myanmar, Malaysia, dan tuan rumah Kamboja.

2 dari 2 halaman

Daftar Pemain Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF U-22 2019

Kiper: Awan Setho (Bhayangkara FC), Satria Tama (Madura United), Muhammad Riyandi (Barito Putera).

Belakang: Asnawi Mangkualam (PSM Makassar) Fredyan Wahyu (PSMS Medan), Rachmat Irianto (Persebaya Surabaya), Nurhidayat (Bhayangakara FC), Andy Setyo (PS Tira Persikabo), Bagas Adi (Bhayangkara FC), Firza Andika (AFC Tubize), Samuel Christianson (Sriwijaya FC)

Tengah: Kadek Agung (Bali United), M Luthfi Kamal (Mitra Kukar), Hanif Sjahbandi (Arema FC), Rafi Syaharil (Barito Putera), Gian Zola (Persela Lamongan), Sani Riski Fauzi (Bhayangkara FC), Witan Sulaiman (SKO Ragunan), Billy Keraf (Borneo FC), Todd Rivaldo (Persipura Jayapura), Osvaldo Haay (Persebaya Surabaya)

Depan: Marinus Wanewar (Persipura Jayapura), Dimas Drajad (PS Tira Persikabo)

Video Populer

Foto Populer