Sukses


Persebaya Tak Buru-Buru Mendatangkan Striker Lokal

Bola.com, Surabaya - Jumlah pemain Persebaya sudah mendekati akhir dan sesuai dengan keinginan tim pelatih. Saat ini, mereka memiliki 23 pemain. Ditambah dengan Damian Lizio yang akan datang akhir pekan ini, Persebaya memiliki 24 pemain.

Stok pemain lini tengah dan belakang juga dirasa sudah cukup, namun tidak halnya dengan lini depan. Sampai sekarang, Persebaya masih memiliki satu striker murni, yaitu Amido Balde asal Guinea-Bissau. Belum ada striker lokal yang masuk skuat Bajul Ijo.

Meski begitu, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, tidak terburu-buru mendatangkan striker pelapis Balde. Penyebabnya, dia merasa punya beberapa pemain yang bisa dimainkan sebagai striker.

"Saya masih punya Osvaldo Haay dan Manuchekhr Dzhalilov yang juga bisa bermain sebagai striker. Jadi, untuk sekarang, kami tidak akan buru-buru. Masih banyak waktu untuk pramusim," ucap pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Djanur sebelumnya sempat menyatakan bakal mendaratkan sosok pemain naturalisasi untuk mengisi kebutuhan striker lokal. Namun, dia kemudian pesimistis dengan rencana itu karena sang pemain sudah tidak masuk perburuan.

Beberapa nama sudah masuk bidikan Djanur untuk mengisi slot itu. Kali ini, mantan pelatih Persib Bandung dan PSMS Medan ingin lebih santai dan berhati-hati dalam memilih pemain untuk masuk skuatnya.

"Sejauh ini belum ada yang memuaskan. Liga 1 masih bulan Mei, jadi menurut saya persiapan pramusim Persebaya dengan pemain yang ini sudah cukup. Sambil jalan nanti pasti akan ada yang bisa kami incar siapa sosoknya," imbuhnya.

Video Populer

Foto Populer