Sukses


Madura United Bersyukur Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2019

Bola.com, Bangkalan - Hasil undian Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar menempatkan Madura United ke grup neraka. Mereka bakal bersua dengan Persija Jakarta, PSS Sleman, dan Borneo FC di Grup D dengan laga dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Manajer Madura United, Haruna Soemitro, justru merasa senang dengan hasil undian itu. Menurutnya, kesempatan berjumpa dengan tiga klub tersebut menjadi kesempatan bagi para pemain Madura United untuk menguji kemampuan selama pramusim.

“Bagus sekali untuk pramusim karena di grup kami berkumpul tim-tim kuat. Ada juara bertahan Persija, Borneo FC, dan tuan rumah PSS Sleman. Tentu kami juga senang bermain away, karena ini menjadi tantangan tersendiri bagi tim,” kata Haruna, Selasa (19/2/2019). 

“Piala Presiden tetap kami pandang dengan serius. Turnamen ini akan jadi media yang pas bagi kami untuk mengukur kekuatan sebelum nanti terjun langsung di kompetisi resmi,” imbuhnya.

Sebutan grup neraka sangat layak disematkan pada Grup D. Persija dan PSS merupakan juara kompetisi musim lalu di Liga 1 dan Liga 2. Keduanya kini juga sedang membangun skuat untuk mengarungi musim ini.

Belum lagi Borneo FC juga sudah mendatangkan sejumlah pemain baru. Duel melawan Borneo FC bisa menjadi ajang reuni buat pelatih Madura United, Dejan Antonic, yang musim lalu menangani klub berjulukan Pesut Etam itu.

“Kalau kami bisa melewati Grup D ini berarti tugas kami akan lebih ringan di fase berikutnya. Insya Allah akan membuktikan kalau Madura United sudah cukup kuat. Kami menargetkan bisa melaju sejauh mungkin di Piala Presiden 2019,” ucap Haruna. 

Video Populer

Foto Populer