Sukses


Rohit Chand Kembali ke Persija, Jakhongir Abdumuminov Terancam

Bola.com, Jakarta - Pemain terbaik Liga 1 2018, Rohit Chand, dipastikan akan kembali menjadi bagian skuat Persija Jakarta untuk musim 2019. Hal tersebut diungkapkan oleh CEO Persija, Ferry Paulus.

CEO Persija Jakarta itu membenarkan kembalinya Rohit Chand untuk memperkuat Macan Kemayoran. Pemain asal Nepal itu diperkirakan bakal tiba dalam dua hingga tiga hari ke depan.

Kehadiran Rohit Chand tentu mengancam pemain asing baru Persija, Jakhongir Abdumuminov, yang sebelumnya memang diplot sebagai pemain asing Asia. Dengan sudah adanya Marko Simic, Bruno Lopes, dan Vinicius Lopes sebagai pemain asing Persija, kehadiran Rohit Chand yang berposisi sebagai gelandang tengah dipastikan mengancam Jakhongir yang juga berposisi sebagai gelandang.

"Kebutuhan tim saat ini adalah pemain asing dari Asia. Dari awal direkrut, Jakhongir dalam perjalanan untuk bersaing rasanya kurang oke, terutama untuk di Piala AFC. Ivan Kolev pun berharap Rohit Chand bisa kembali dan kami sudah mencapai kata sepakat secara lisan," ujar Ferry Paulus saat ditemui usai drawing Piala Presiden 2019 yang akan ditayangkan Indosiar di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (19/2/2019).

"Kami sudah kirimkan kontraknya, tinggal ditandatangan. Prinsipnya semua sudah sepakat dan dia akan hadir antara besok atau lusa," lanjut CEO Persija Jakarta itu.

Sementara itu, hingga saat ini Jakhongir Abdumuminov masih bersama skuat Macan Kemayoran. Ferry Paulus pun mengakui dirinya masih akan tetap berlatih hingga Persija tampil di leg kedua 16 besar Piala Indonesia menghadapi Tira-Persikabo di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Kamis (21/2/2019).

 

Video Populer

Foto Populer