Sukses


Marinus Wanewar Bawa Timnas Indonesia U-22 Ungguli Kamboja pada 45 Menit Pertama

Bola.com, Phnom Penh - Timnas Indonesia U-22 unggul 1-0 dalam 45 menit pertama pertandingan kontra Kamboja di laga terakhir Grup B Piala AFF U-22 2019 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (22/2/2019) malam. Marinus Wanewar menjadi pencetak gol bagi Tim Garuda pada babak pertama.

Tim asuhan Indra Sjafri kembali menerapkan permainan menyerang sejak awal pertandingan. Namun, tim tuan rumah tak ingin begitu saja menyerah ditekan. Tim asuhan Felix Agustin Gonzalez Dalmas itu mencoba melakukan serangan ke gawang Tim Garuda Muda yang dikawal Awan Setho.

Perjuangan Tim Garuda Muda akhirnya berbuah manis pada menit ke-19 lewat gol yang dicetak Marinus Wanewar. Berawal dari umpan silang yang dilepaskan Witan Sulaeman dari sisi kanan, Marinus menyambut bola dan sempat gagal memaksimalkan peluang.

Namun, pemain asal Papua itu langsung berdiri dan menembak bola di depan kiper Kamboja, Keo Soksela. Bola masuk secara perlahan dan gagal diselamatkan oleh pemain bertahan Kamboja.

Setelah berhasil unggul, Timnas Indonesia U-22 tetap melancarkan serangan demi serangan. Sejumlah pergerakan yang bagus diperlihatkan oleh Marinus Wanewar, Osvaldo Haay, maupun Asnawi Mangkualam yang maju membantu serangan. Namun, satu per satu serangan berakhir dengan tidak maksimal.

Bahkan sebuah peluang emas yang didapatkan di menit akhir babak pertama pun tak berhasil dimaksimalkan oleh pasukan Garuda Muda untuk menambah keunggulan. Timnas Indonesia U-22 pun tetap unggul 1-0 hingga 45 menit pertama berakhir.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Awan Setho (kiper); Asnawi Mangkualam Bahar, Nurhidayat Haji Haris, Bagas Adi Nugroho, Firza Andika (belakang); M. Luthfi Kamal Baharsyah, Witan Sulaeman, Gian Zola (tengah); Oswaldo Haay, Sani Rizki Fauzi, Marinus Wanewar (depan)

Pelatih: Indra Sjafri

Timnas Kamboja U-22 (5-3-2): Keo Soksela (kiper); Seut Baraing, Chheng Meng, Cuk Sovann, Chhong Bunnath, Sin Sophanat (belakang); Om Chanpolin, Teath Kim Heng, Tes Sambath (tengah); Sin Kakada, Sleng Chanthea (depan)

Pelatih: Felix Agustin Gonzalez Dalmas

Video Populer

Foto Populer