Sukses


Madura United Tak Masalah Kehilangan 5 Pilar Seusai Menekuk PSS

Bola.com, Sleman - Madura United berhasil meraih poin penuh saat mengawali turnamen Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung di Indosiar. Madura United mempermalukan tuan rumah PSS Sleman 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (5/3/2019).

Namun, setelah mampu mengamankan poin penuh di laga perdana Grup D, tim berjulukan Sape Kerrab ini harus menghadapi situasi, sebagian pemain pilarnya yang dipanggil ke Timnas Indonesia untuk pemusatan latihan.

Ada lima pemain Madura United yang mendapatkan pemanggilan mengikuti persiapan melawan Myanmar, pada 25 Maret 2019. Lima pemain tersebut, yakni Fachrudin Arianto, Greg Nwokolo, M. Ridho Jazuli, Andik Vermansah, dan Zulfiandi.

Mereka harus berkumpul di Bali pada Rabu (6/3/2019) dan mengikuti pemusatan latihan di bawah asuhan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy.

Manajer Madura United, Haruna Soemitro, mengaku tak mempermasalahkan pemainnya dipanggil ke Timnas Indonesia, demi kepentingan negara.

"Lima pemain kami dipanggil  ke Timnas, tidak ada masalah. Jangankan lima pemain, semua dipanggil ke Timnas, akan kami berikan karena Madura United ini adalah untuk Indonesia," ujar Haruna.

Terlepas dari itu, pihaknya mensyukuri kemenangan yang diraih Madura United pada laga perdana Piala Presiden 2019. Haruna menyebut keunggulan skor 2-0 atas tuan rumah PSS merupakan buah dari perjuangan pemain. "Kami syukuri, berapa pun skornya tidak masalah, karena tujuannya adalah tiga poin," ucapnya.

Video Populer

Foto Populer