Sukses


Piala Presiden: Kalah Lagi, Persita Makin Banyak Evaluasi

Bola.com, Malang - Persita Tangerang kembali menelan kekalahan di Grup E Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar. Pada Sabtu (9/3/2019), tim besutan Widodo Cahyono Putro itu ditekuk Barito Putera 1-3 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Dengan hasil ini, Persita dipastikan tidak akan lolos ke fase selanjutnya mengingat di pertandingan pertama, tim berjulukan Pendekar Cisadane itu menyerah 0-2 di tempat yang sama.

“Seperti kami sampaikan sebelumnya. Tim ini memang disiapkan untuk Liga 2. Jadi, beda level dengan tim yang dihadapi sekarang. Namun, kami bisa menjadikan ini evaluasi untuk membuat tim lebih baik ke depannya,” kata Widodo. Pertandingan tadi memperlihatkan Persita masih lemah dalam penjagaan lawan. Terutama mengantisipasi bola mati, karena dua gol Barito Putera di babak pertama lahir lewat proses bola mati.

Sedangkan gol ketiga Barito juga membuat tim pelatih Persita punya pekerjaan rumah yang belum diselesaikan.

“Proses gol ketiga Barito (umpan tarik) sama seperti gol yang dicetak Persela di pertandingan sebelumnya. Artinya, pemain masih belum bisa mengantisipasinya. Padahal, dalam latihan kami sudah mencoba antisipasi serangan seperti itu,” lanjut mantan pelatih Bali United ini.

Hal itu berarti masih banyak perbaikan yang harus dilakukan oleh Persita. Meski mereka punya sejumlah pemain alumni dari Liga 1, hal itu belum jadi garansi permainan mereka bisa setara dengan tim kasta tertinggi.

“Dalam dua pertandingan ini, tim kami juga masih lambat panas. Perbedaan level memang begitu. Pemain menunggu dulu dan main hati-hati karena takut kehilangan posisi saat ditekan lawan. Padahal sejak awal, kami instruksikan untuk main lepas. Tapi, babak kedua baru mereka bisa tampil lebih menekan,” jelasnya.

ermainan Persita memang membaik pada babak kedua. Chandra Waskito sempat memperkecil kedudukan. Namun, sejumlah peluang lainnya masih terbuang karena mereka terlihat belum memiliki striker yang tajam.

Dari daftar pemain yang sudah dikontrak Persita, sebenarnya ada nama Qischil Gandrum Minny. Namun, mantan pemain PSS Sleman itu belum datang ke Malang karena masih menjalankan ibadah umrah.

Video Populer

Foto Populer