Sukses


Persib Meninggalkan Piala Presiden 2019 dengan Positif

Bola.com, Bandung - Persib Bandung menang telak 4-0 atas Perseru Serui di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (12/3/2019), dalam laga terakhir grup A Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar.

Empat gol Maung Bandung diciptakan Erwin Ramdani, Ezechiel Ndouassel, Henhen Herdiana, dan Frets Butuan. Kemenangan ini menjadi pelipur lara bagi bobotoh lantaran sebelum pertandingan, Persib sudah dipastikan tersingkir dari turnamen pramusim ini.

Pelatih Persib, Miljan Radovic, mengaku kemenangan pasukannya dilalui melalui pertandingan sulit karena Perseru memberi perlawanan yang cukup bagus.

"Kami kalah dua kali dan kali ini pertandingan sulit, tapi saya senang mental pemain bagus dan itu luar biasa. Sebenarnya kemarin juga kami main bagus, banyak peluang tapi tidak gol," ujar Radovic seusai pertandingan.

Radovic menambahkan kali ini anak asuhnya bisa membuat banyak gol dan bisa bermain ala tiki taka. 

"Setelah selesai Piala Presiden, saya sudah tahu bagaimana pemain kami. Saya beri peluang buat semua pemain, dan semua main luar biasa, terima kasih untuk pemain, terima kasih bobotoh yang datang," ucap pelatih asal Montenegro ini.

Radovic berharap ke depan di setiap laga Persib, kembali banyak bobotoh yang memberikan dukungan untuk Persib.

"Selanjutnya, beberapa hari ke depan kami libur dan punya rencana untuk persiapan Liga 1 2019. Kami punya waktu untuk liga dan kami tunggu pemain baru," kata Radovic.

Video Populer

Foto Populer