Sukses


2 Minggu di Bandung, Amido Balde Terpincut Soto Betawi

Bola.com, Bandung - Amido Balde berada di Bandung bersama Persebaya Surabaya selama dua pekan, tepatnya pada 28 Februari hingga 13 Maret 2019. Dia menjadi bagian tim Bajul Ijo yang tampil di Grup A Piala Presiden 2019.

Di sela rutinitas latihan dan bertanding, striker Persebaya itu masih bisa menikmati kuliner lokal. Ia menjajal beberapa menu makanan lokal yang disediakan di hotel tempat pemain Persebaya maupun dari tempat lain. Dari sekian menu, ia mengaku terpikat dengan Soto Betawi.

Amido mencoba makanan itu saat berkunjung ke rumah pelatih Djadjang Nurdjaman bersama tim Persebaya pada Jumat (8/3/2019). Soto Betawi menjadi menu yang disajikan keluarga Djadjang Nurdjaman dan banyak pemain yang merekomendasikan pada Amido untuk mencicipinya.

"Ini makanan yang enak sekali. Selama tinggal di hotel, saya belum pernah makan Soto Betawi. Makanan Indonesia lainnya sudah saya coba. Tapi, ini bumbunya benar-benar terasa berbeda," kata Amido kepada Bola.com.

Saking terkesannya, pemain asal Guinea-Bissau itu menambah satu porsi Soto Betawi lagi untuk memuaskan lidahnya. Beberapa kali dia memamerkannya kepada dua pemain asing Persebaya lainnya, Manuchehr Jalilov dan Damian Lizio, yang ikut mencoba makanan Indonesia.

Pemain Persebaya lain ikut menggoda Amido yang terlihat lahap menyantap Soto Betawi itu. Dia hanya ikut bercanda dan tertawa.

Amido juga sudah mencicipi makanan lokal Surabaya yang sangat populer, rawon. Ia mendapat rekomendasi dari Rendi Irwan.

"Rawon juga enak dan saya sudah coba. Tapi, makanan yang disuguhkan coach (Djadjang Nurdjaman) ini berbeda dan saya suka," ujarnya.

Amildo Balde baru kali ini bermain di kompetisi Indonesia. Jadi, tak heran ia masih dalam proses adaptasi dengan lingkungan barunya di Indonesia, khususnya Surabaya, termasuk dengan menu masakan lokal. Sejauh ini, striker yang didatangkan Persebaya awal Februari 2019 tak mengalami kendala dalam adaptasinya.

Video Populer

Foto Populer