Sukses


Borneo FC Memetik Banyak Pelajaran dari Piala Presiden 2019

Bola.com, Sleman - Borneo FC mendapatkan hasil jeblok selama keikutsertaan di Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung oleh Indosiar. Tim berjulukan Pesut Etam ini kembali menelan kekalahan 0-1 dari Madura United pada laga terakhir Grup D di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (15/3/2019).

Gawang Borneo FC yang dikawal Gianluca Claudio dibobol gelandang serang Madura United, David Laly, pada menit ke-76 babak kedua.

Hasil ini merupakan kekalahan ketiga secara beruntun bagi Borneo FC selama fase grup. Dua kekalahan sebelumnya didapat Borneo FC 0-5 dari Persija Jakarta dan 0-2 dari PSS Sleman.

Hasil yang sangat kontras mengingat dua tahun lalu, Borneo FC menyandang status runner-up Piala Presiden edisi 2017. Parahnya, Lerby Eliandry dkk. belum sanggup mencetak satu gol pun ke gawang lawan, dan kebobolan delapan gol dalam tiga pertandingan.

Pemain Borneo FC, Ichsan Kurniawan, meminta maaf untuk pendukung Borneo FC atas kegagalan timnya di Piala Presiden 2019. Pemain berposisi sebagai gelandang ini mengakui banyak pelajaran berharga yang dapat dipetik Borneo FC, sebelum menghadapi persaingan di kompetisi Liga 1 2019.

"Saya mewakili pemain meminta maaf tidak dapat memberikan yang terbaik untuk tim. Kami banyak belajar agar bisa lebih baik di kompetisi nanti. Piala Presiden 2019 betul-betul memberikan banyak pelajaran untuk kami," ujar Ichsan seusai pertandingan.

Nakhoda tim Borneo FC, Fabio Lopez, mengatakan timnya tidak tampil buruk saat melawan Madura United. Dari tiga pertandingan yang sudah dilalui, progres positif terlihat dari timnya dalam partai melawan Madura. Meski, masih kurang beruntung.

"Kami juga banyak peluang tadi, terlihat dengan banyaknya penyelamatan yang dilakukan Madura. Selanjutnya, kami harus berbenah mempersiapkan diri untuk kompetisi," ujar Fabio Lopez.

Video Populer

Foto Populer