Sukses


Peluang Lolos ke 8 Besar Piala Presiden Terbuka, Arema Kembali Gelar Latihan

Bola.com, Malang - Arema FC kembali berlatih setelah berlibur selama beberapa hari usai melakoni laga terakhir Grup E Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar kontra Persita Tangerang, Rabu (13/3/2019). 

Setelah mengalahkan Persita, Hamka Hamzah dkk libur berlatih karena belum ada belum ada kepastian apakah tim berjuluk Singo Edan ini lolos sebagai salah satu runner up terbaik atau tidak.

Sejak Kamis (14/3/2019), peluang Arema untuk lolos ke babak delapan besar makin besar. Salah satu pesaing mereka sebagai runner up terbaik, Bali United, menelan kekalahan telak 4-1 dari Bhayangkara di laga terakhir Grup B. Alhasil, Bali United memiliki poin yang sama dengan Arema (6), namun kalah surplus gol.

Sebenarnya masih ada dua klub lagi yang punya peluang untuk menyingkirkan Arema, Kalteng Putra atau PSIS Semarang.

Kedua tim itu baru melakoni laga pamungkas di Grup C, Sabtu (16/3/2019). Tapi mereka harus menang dengan selisih enam gol. Kalteng Putra menghadapi Persipura Jayapura yang kini jadi pemimpin Grup C. Sedangkan PSIS bertemu tim tangguh PSM Makassar.

Setelah melihat peluang lolos ke delapan besar sebagai runner up terbaik, Arema memutuskan menggelar kembali latihan pada sore ini, di Stadion Cakrawala, Universitas Negeri Malang.

“Kami kembali latihan untuk menjaga kondisi pemain agar tidak turun, karena sudah libur dua hari. Kami optimistis masih ada kesempatan ke delapan besar. Jadi harus tetap menjaga tim ini. Kalau bisa justru main lebih baik di babak selanjutnya,” kata asisten pelatih Arema, Kuncoro.

Arema juga berharap sejumlah pemain yang sempat mengalami penurunan performa bisa memperbaikinya, seperti Robert Lima, Pavel Smolyachenko dan yang lainnya. Persiapan kali ini juga lebih serius, karena sebagai runner up, Arema harus bermain di kandang lawan.

Sesuai dengan regulasi Piala Presiden 2019, babak delapan besar dilangsungkan dengan sistem single match. Empat juara grup terbaik yang bakal jadi tuan rumah fase gugur tersebut.     

Video Populer

Foto Populer