Sukses


Alasan Arema Batalkan Uji Coba Sebelum Melawan Bhayangkara FC

Bola.com, Malang - Arema mengubah program persiapan jelang laga 8 besar Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar melawan Bhayangkara FC pada Sabtu (30/3/2019) di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.

Sisa waktu satu pekan ke depan tidak akan digunakan untuk uji coba. Padahal, sebelumnya ada rencana menggelar dua kali uji coba melawan klub Liga 3 untuk menjaga kondisi pemain.

Namun, pelatih Arema, Milomir Seslija, menghapus rencana itu. Dia melihat uji coba membuat persiapan timnya kurang efektif. 

"Kalau uji coba, kami kehilangan waktu dua hari. Sehari untuk uji coba dan sehari istirahat. Lebih baik kami memaksimalkan simulasi game dalam latihan saja," kata pelatih asal Bosnia itu.

Sebelumnya Arema punya rencana uji coba pada Jumat (22/3/2019). Asisten pelatih Arema, Kuncoro, membenarkan rencana tersebut. Tetapi, Milo punya rencana lain lantaran beberapa waktu lalu pemain Arema sudah menjalani latihan fisik di Kebun Raya Purwodadi, dan program lanjutannya adalah pemantapan skema.

Jika uji coba dengan klub kasta terendah, Milo menganggap tidak banyak yang bisa didapatkan anak buahnya karena mereka juga bisa dengan mudah mencetak gol jika melawan yang dihadapi lemah.

Kondisi itu akan berbeda dengan saat melawan Bhayangkara FC pekan depan karena tim berjulukan The Guardians itu punya komposisi pemain yang merata.

"Pelatih kepala ingin persiapan lebih efektif. Jadi, uji coba ditiadakan. Tentu kami siap menjalankannya," jelas Kuncoro.

Sebenarnya jeda fase grup dengan fase perempat final punya jeda lumayan lama, yakni dua pekan. Tim pelatih membuat sesi latihan lebih bervariasi dengan tujuan pemain tidak jenuh.

Seperti Jumat hari ini (22/3/2019), Hamka Hamzah dkk. menjalani dua kali latihan dalam sehari. Pagi tadi di lapangan futsal, sedangkan pada sore hari Arema berlatih di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Video Populer

Foto Populer