Sukses


Pelatih Persebaya Tak Ingin Remehkan Madura United meski Sudah 2 Kali Menang

Bola.com, Surabaya - Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, tidak akan menganggap remeh Madura United jelang pertemuan kedua tim di 8 besar Piala Indonesia 2018. Laga bertajuk derbi Suramadu itu bakal tersaji dalam perempat final Piala Indonesia 2018 dengan format kandang dan tandang. 

Sebelumnya, kedua tim sudah pernah berjumpa dalam semifinal Piala Presiden 2019. Hasilnya Persebaya selalu menang, masing-masing dengan skor 1-0 dan 3-2. Dengan agregat 4-2, Persebaya lolos ke partai puncak turnamen itu.

Meski punya catatan mentereng, Djadjang Nurdjaman tidak ingin meremehkan Laskar Sape Kerap. Dia tetap akan meminta anak asuhnya bekerja keras mengingat Madura United juga memiliki skuat mumpuni.

“Tidak ada jaminan kami akan menang dengan mudah setelah dua kali menumbangkan mereka. Madura United tetaplah tim kuat dengan materi pemain yang berkualitas,” kata pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Undian calon lawan ini telah dilakukan oleh PSSI pada Senin (15/4/2019). Selain Persebaya dan Madura United, masih ada enam tim lain yang bakal bersaing, di antaranya adalah Persija Jakarta, Persib Bandung, Bhayangkara FC, PSM Makassar, Borneo FC, dan Bali United.

“Saya pikir dari jumlah tim yang ada, kami tidak bisa memilih siapa calon lawan. Semuanya tim papan atas di Liga 1. Jadi artinya, kami terima saja siapapun lawannya, karena semua lawan berat,” imbuh pelatih berusia 60 tahun itu.

Madura United diprediksi bakal tampil dengan maksimal untuk menuntaskan pembalasan kekalahan di Piala Presiden. Djanur pun tidak sabar menantikan duel yang rencananya digelar antara 23 April hingga 3 Mei 2019 itu.

“Paling tidak dua-duanya sudah saling mengetahui kekuatan dan kelemahan masing-masing. Madura United  sudah tahu kami, begitu juga sebaliknya. Tapi yang jelas, pasti seru,” ucap pelatih Persebaya Surabaya.

Video Populer

Foto Populer