Sukses


Sylvano Comvalius Dapat Julukan Baru di Arema

Bola.com, Malang - Striker asal Belanda, Sylvano Comvalius baru sehari resmi jadi pemain Arema FC. Tapi, pemain 31 tahun ini sudah dapat julukan baru.

Namanya diplesetkan jadi Comvalion. Ada kata lion yang artinya Singa di belakangnya. Itu sesuai dengan maskot Arema, yakni Singo Edan. Julukan itu sudah beredar luar di media sosial. Akun resmi Arema FC juga sudah menyematkan julukan tersebut.

Comvalius pun menanggapi julukan itu dengan senang. Dia merasa punya kecocokan yang tidak disengaja. “Saya lahir di tahun dan bulan yang sama dengan Arema, yakni Agustus 1987. Jadi bintang zodiak saya juga singa. Ini julukan yang lucu tapi menarik,” kata mantan striker Bali United ini.

Jika melihat data kelahiran Comvalius, dia lahir hanya selisih satu hari dengan tanggal kelahiran Arema, sehingga usianya sama dengan klubnya saat ini. 

Yang menarik, tentu saat perayaan ulang tahun Arema 11 Agustus. Dia akan merasakan ulang tahunnya juga dirayakan oleh semua warga Malang Raya dan Aremania. 

Saat masih bermain di Bali United musim 2017, dia mendapatkan dua julukan, yakni Super Sylvano dan Goldvalius. Di media Bali, dia juga sering dibuatkan karikatur Superman dengan logo S di bagian dada. 

Terkait semua julukan yang pernah diberikan, mantan pemain Kuala Lumpur FA ini tetap memberikan apresiasi. Menurut dia, itu bentuk pujian yang diberikan suporter.

Di Arema, dia tidak sabar ingin merasakan atmosfer itu. Tapi, dia harus menunda waktu untuk gabung dalam sesi latihan. Comvalius harus mengurus Kitas terlebih dulu. Dia baru ikut latihan pada pekan depan dibawah arahan pelatih Milomir Seslija.

Video Populer

Foto Populer