Sukses


Tak Datangkan Pemain Asing Baru, Manajer Persebaya Puas dengan Komposisi Tim  

 

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya belum tahu kapan Otavio Dutra bakal resmi menjadi warna negara Indonesia (WNI) karena kini masih dalam proses naturalisasi. Padahal, Persebaya bisa mendaftarkan satu pemain asing baru bila status Dutra menjadi pemain lokal di Liga 1 2019.

Harapan manajemen Persebaya untuk mendatangkan pemain asing baru sudah ditutup. Mereka tak ingin disibukkan dengan upaya mendatangkan pemain asing baru jelang ditutupnya Transfer Matching System (TMS) pada 9 Mei 2019.

“Semua kami lihat. Saya tidak mau berandai-andai. Kapan Dutra selesai dan menjadi WNI juga kami belum tahu. Pendaftaran (pemain asing) Liga 1 hanya sampai 9 Mei. Jadi, ini berkejaran dengan waktu kalau mencari pemain,” kata Candra. 

Daripada pusing menambah skuat, Candra justru ingin memaksimalkan 24 pemain yang kini sudah masuk dalam skuatya. Jumlah itu masih akan ditambah empat orang lagi yang berstatus pemain U-23 untuk memenuhi regulasi Liga 1 2019.

“Tim yang ada sekarang sudah melengkapi semua unsur. Artinya, dari sisi untuk teknis sudah memenuihi, itu hasil evaluasi kami selama ini. Kalau misalnya nanti tidak sampai mendatangkan pemain baru, kami dari manajemen percaya bahwa tim ini bisa bersaing,” imbuh Candra kepada Bola.com.

Hasil pramusim juga sudah cukup memuaskan buat Persebaya yang menjadi runner-up Piala Presiden 2019. Namun, sejumlah klub sebenarnya juga telah melakukan pembenahan demi menatap Liga 1 2019 yang dimulai pada 15 Mei.

Sejak Piala Presiden 2019 rampung, Persebaya tidak mengalami perubahan komposisi pemain, tak ada pemain keluar dan masuk. Skuat saat ini diyakini telah sesuai dengan harapan pihak manajemen dan jajaran pelatih.

“Kalau nanti ada opsi penambahan pemain, kami akan ajukan. Intinya, Persebaya Surabaya berusaha memanfaatkan semaksimal mungkin regulasi yang soal pemain yang dibuat oleh operator. Tapi, kami tidak akan terburu-buru dan harus seperti itu,” ucap pria berusia 42 tahun itu.   

Video Populer

Foto Populer