Sukses


Arthur Bonai Termotivasi Kembali Mengalahkan Persija

Bola.com, Magelang - Gelandang PSIS Semarang, Arthur Bonai, antusias menjelang duel panas melawan Persija Jakarta. Mahesa Jenar (julukan PSIS) akan menjamu juara bertahan Persija Jakarta pada laga pekan kedua Shopee Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019) malam.

Arthur Bonai terinspirasi musim lalu saat masih membela Perseru Serui. Dia ikut membawa timnya mengalahkan Persija 3-1. Selain itu, Arthur Bonai ingin membawa PSIS meraih kemenangan pertama musim ini. Pada laga pertama PSIS menelan hasil negatif dengan kalah 1-2 di kandang sendiri dari Kalteng Putra.

Saat ikut membawa Perseru mengalahkan Persija, Arthur Bonai bersama Silvio Escobar, yang saat ini kembali menjadi rekan setim di PSIS.

"Persija bisa kalah di Serui. Kenapa sekarang tidak dengan PSIS. Kami pasti bisa menang dan saya ingin mengulangi hasil itu. Kami punya potensi besar karena akan bermain di rumah sendiri, jelas banyak suporter," ujar Arthur Bonai, Kamis (23/5/2019).

Pemain yang juga merupakan anggota Timnas Indonesia itu mengaku telah mengantongi kekuatan Persija. Bonai menyebut skuat racikan Ivan Kolev tidak banyak mengalami perubahan dalam komposisi pemain dibanding musim lalu.

Dia mengklaim masih hafal pola permainan Persija lewat dua pertemuan musim lalu. Namun demikian, Arthur mengakui tidak mudah mengalahkan Persija. Dibutuhkan perjuangan ekstra untuk meraih poin penuh yang sedang dibutuhkan PSIS saat ini.

PSIS Semarang untuk sementara bercokol di urutan ke-13, dengan poin nol. Sementara Persija berada di peringkat sepuluh dengan nilai satu hasil imbang kontra tuan rumah Barito Putera. "Kuncinya kami harus bermain disiplin. Jangan sampai membiarkan Persija mengembangkan permainan. Saya juga melihat pertandingan saat melawan Barito Putra kemarin," terang Arthur Bonai. 

Video Populer

Foto Populer