Sukses


Pelatih dan Pemain Asing Arema Terjebak Kerumunan Suporter

Bola.com, Malang - Ratusan suporter menonton latihan perdana Arema FC setelah libur Idulfitri di Stadion Gajayana, Malang, Senin (10/6/2019) sore. Begitu latihan berakhir, suporter menyerbu ke lapangan untuk meminta foto dengan pemain dan pelatih Arema.

Pelatih Milomir Seslija, Pavel Smolyachenko, dan Sylvano Comvalius, terjebak di lapangan hingga azan magrib berkumandang. 

Milo jadi sosok yang pulang paling akhir karena harus melayani wawancara dengan awak media. Tapi setelah sesi itu berakhir, pelatih asal Bosnia ini sudah dihadang Aremania yang menunggunya untuk foto.

Dia sempat lari meninggalkan lapangan. Namun, begitu ada keluarga yang memintanya untuk foto dia tidak tega menolak. Mantan pelatih Madura United ini pun harus melayani permintaan foto Aremania lainnya yang juga mengantri.

“Ayo silakan, mari berfoto,” katanya dengan ramah.

Comvalius diserbu lebih banyak Aremania. Dia sampai tidak bisa berjalan untuk menepi dari lapangan. Tapi, penyerang asal Belanda ini sama sekali tidak keberatan melayani foto.

Beberapa kali dia tertawa dan geleng-geleng kepala melihat banyak permintaan lucu untuk selfie karena tidak sedikit anak-anak yang berfoto dengannya.

Comvalius merupakan pemain yang sangat suka dengan anak kecil. Dia selalu mengajak anak kecil untuk berkomunikasi. Meskipun kemampuan Bahasa Indonesianya masih belum sempurna.

Sedangkan Pavel, dia memang jadi buruan foto karena parasnya yang tampan. Meski belum pernah turun di kompetisi resmi lantaran kalah bersaing, dia masih punya daya tarik.

Hari pun mulai gelap. Akhirnya kedua pemain Arema FC ini ditolong awak media dan bisa meninggalkan lapangan.  

Video Populer

Foto Populer