Sukses


Dibekuk Bhayangkara FC, Aji Santoso Pasrah dengan Keterpurukan Persela

Bola.com, Bekasi - Persela Lamongan kembali menelan pil pahit di Shopee Liga 1 2019. Mereka takluk 1-3 dari Bhayangkara FC dalam pekan keempat di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (26/6/2019).

Persela sebenarnya sempat unggul cepat kreasi M. Zaenuri pada menit ketiga. Namun, Bhayangkara membalasnya dan membalik keunggulan lewat Anderson Salles (23' dan 76') dan Ramiro Fergonzi (90+1').

Ini merupakan kekalahan ketiga Persela dalam laga tandang. Dua laga kandang pun berakhir seri. Pelatih Persela, Aji Santoso sudah pasrah dengan rentetan hasil buruk yang menimpa timnya ini.

"Pada malam hari ini, masih tetap sama, kami tidak dinaungi keberuntungan. Sebenarnya anak-anak dari awal main bagus. Hanya saja, gol pertama dan kedua seharusnya tidak perlu terjadi kalau kami mengantisipasi dan tidak melakulan pelanggaran," ucap Aji.

"Saya sudah memberi peringatan, Bhayangkara FC punya dua pemain yang memiliki tendangan bebas cukup bagus. Mungkin pemain kami lupa atau kurang sabar," imbuh pelatih asal Malang itu.

Tendangan bebas yang dimaksud oleh Aji adalah gol kedua yang dicetak Salles. Pemain asal Brasil itu menciptakan gol cantik melengkung yang mampu mengecoh kiper Persela Lamongan, Dwi Kuswanto.

2 dari 2 halaman

Performa Menurun

Permainan Persela kali ini menang menurun dari laga sebelumnya saat menahan imbang Persija 1-1 (22/6/2019). Duo pemain asing, Rafinha dan Alex Goncalves sampai ditarik keluar karena kurang mampu membangkitkan tim.

"Saya melakukan dua pergantian pemain asing karena malam ini tidak bermain seperti biasanya. Tentunya seorang pelatih akan mengambil keputusan melihat pemainnya tidak bermain bagus," ucap Aji.

"Di dalam sepak bola semuanya bisa terjadi. Ini kami mengalami situasi yang cukup sulit. Kalau dilihat materi pemain, tim kami berisi pemain muda. Butuh waktu agar mereka bisa matang," ujar pelatih berusia 49 tahun itu.

Hasil ini membuat Persela terjebak di zona degradasi menghuni peringkat ke-17 klasemen sementara. Mereka hanya mampu mengoleksi dua poin saja dari lima pertandingan.

Video Populer

Foto Populer