Sukses


Puji Kekuatan PSIM, Pelatih Persik Ingin Cari Pengganti Poin yang Hilang

Bola.com, Jakarta Pelatih Persik Kediri, Budihardjo Thalib, memuji materi skuat PSIM yang akan dihadapi Faris Aditama dkk. di Stadion Sultan Agung Bantul, Senin (1/7/2019). Namun, arsitek asal Makasar itu juga butuh poin untuk mengganti yang hilang ketika ditahan imbang Martapura FC di Kediri.

"Kami tahu lawan punya banyak pemain bintang. Semua pemain PSIM sangat berbahaya, jadi kami waspada tidak kepada satu pemain saja. Misalnya, kami tak akan fokus pada Raphael Maitimo atau Cristian Gonzales," kata Budiardjo Thalib.

Budihardjo juga mengungkapkan anak asuhnya dalam kondisi siap tempur. Psikologis mereka juga pulih usai laga kandang kontra Martapura FC lalu.

"Kami kurang beruntung saja dengan hasil imbang kemarin. Kami telah evaluasi semua lini. Semua pemain sudah fit untuk melawan PSIM. Kami datang ke sini (Yogyakarta) untuk memberikan perlawanan. Kami harus tampil maksimal jika ingin mencuri poin," ujarnya.

Kendati begitu, mantan asisten pelatih PSM ini respek kepada Laskar Mataram yang sukses meraup poin absolut di luar kandang.

"Mereka bisa ambil tiga poin di partai tandang. Itu artinya PSIM juga tim yang punya persiapan paling maksimal di grup ini. Soal tekanan suporter PSIM, tidak ada masalah. Karena ratusan Persikmania juga akan datang ke Bantul, untuk memompa motivasi pemain. Ini akan jadi pertandingan seru bagi kami," ucapnya.

Video Populer

Foto Populer