Sukses


Punya Rekor Tak Pernah Kalah dari Tira Persikabo, Persija Diminta Tak Jemawa

Bola.com, Cibinong - Persija Jakarta punya catatan apik karena belum pernah kalah dari Tira Persikabo ketika masih menggunakan nama PS TNI dan PS Tira. Namun, Maman Abdurrahman menilai catatan apik itu bukan jaminan timnya bisa menang mudah pada pertemuan kedua tim pada pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019.

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (16/7/2019), itu akan menjadi pertemuan ke-11 sepanjang sejarah kedua tim. Persija tercatat memenangi delapan laga dan dua pertandingan berakhir tanpa pemenang.

"Kami memang diuntungkan rekor yang cukup bagus melawan Tira Persikabo. Akan tetapi, saya pikir itu tidak akan bisa menentukan hasil pertandingan nanti," kata Maman dalam konferensi pers jelang laga, Senin (15/6/2019).

Apa yang dikatakan Maman cukup realistis. Apalagi Tira Persikabo sejauh ini belum terkalahkan dan berhasil memuncaki klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Meski begitu, Maman ingin Persija Jakarta tampil maksimal dalam laga nanti. Pemain berusia 37 tahun itu bertekad memperpanjang catatan apik Persija melawan Laskar Padjadjaran.

"Kami sudah mempersiapkan yang terbaik. Semoga besok kami bisa mempertahankan rekor dan memenangi pertandingan," ujar Maman.

Persija Jakarta saat ini bertengger di peringkat ke-15 dengan raihan enam poin. Kemenangan atas Tira Persikabo tentu saja bakal memperbaiki peringkat klub asal ibu kota itu.

2 dari 2 halaman

Takjub dengan Perubahan Tira Persikabo

Maman Abdurrahan memprediksi laga melawan Tira Persikabo berlangsung dengan ketat. Menurut dia, pasukan asuhan Rahmad Darmawan itu sudah berubah, berbeda dengan yang pernah mereka kalahkan di babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

"Sekali lagi, laga besok bukan pertandingan yang mudah karena Tira Persikabo sudah berubah dari sebelumnya. Bahkan, berubah dari yang pernah kami hadapi di Piala Indonesia," ucap Maman.

"Namun, kami harus tetap bisa menikmati pertandingan supaya tidak terbebani dengan kemenangan," tegas Maman Abdurrahman.

Video Populer

Foto Populer