Sukses


Tanpa Pendukung Persija, Stadion Pakansari Kurang Bergemuruh

Bola.com, Cibinong - Pertandingan Tira Persikabo Vs Persija Jakarta yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Selasa (16/7/2019) sepi penonton. Hal ini terjadi setelah suporter Macan Kemayoran, The Jakmania, memboikot laga tersebut karena mahalnya harga tiket.

Dari pantauan Bola.com, Stadion Pakansari hanya dipenuhi suporter Tira Persikabo yang berada di Tribune Utara dan Selatan. Jumlahnya pun diprediksi tak mencapai 10 ribu orang atau 30 persen dari kapasitas Stadion Pakansari.

The Jakmania sengaja tak datang ke Stadion Pakansari karena protes terhadap harga tiket pertandingan. Panitia Pelaksana (panpel) Pertandingan Tira Persikabo menaikkan harga tiket untuk suporter lawan dari Rp50 ribu menjadi Rp100 ribu alias 100 persen.

Kenaikkan tersebut langsung memicu protes dari Pengurus Pusat The Jakmania. Dalam surat yang diterima, mereka menilai kenaikan harga tiket tersebut sangat tidak relevan.

Apalagi mereka akan menonton pertandingan final Piala Indonesia 2018 melawan PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 21 Juli mendatang.

"Keberatan yang kami sampaikan ini adalah sebagai bentuk perjuangan kami untuk memudahkan anggota mendukung Persija. Kami anggap bahwa harga tiket yang ditunjukan untuk the Jakmania tidak rasional," jelas pernyataan tersebut.

Meskipun The Jakmania memboikot laga tersebut, namun ada saja suporter Persija Jakarta yang tetap datang ke Stadion Pakansari. Jumlah suporter tersebut ditaksir mencapai ratusan.

2 dari 2 halaman

Bukan Pertama Kalinya

Permasalahan kenaikan tiket untuk suporter Persija Jakarta dalam laga tandang bukan kali pertama terjadi musim ini. Ketika Persija menantang PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang (26/5/2019), suporter bahkan harus membayar tiket dengan kenaikan lebih dari 100 persen.

Biasanya, harga tiket pertandingan berkisar Rp50 ribu. Namun, dalam laga tersebut suporter lawan, yakni The Jakmania, harus membayar harga tiket Rp175 ribu.

Kenaikan harga tiket 'khusus' suporter Persija diyakini terjadi karena panpel pertandingan tim tuan rumah ingin memanfaatkan momentum. Seperti diketahui, Persija adalah satu di antara klub Indonesia yang memiliki basis suporter besar yang tersebar di seluruh penjuru Tanah Air.

Video Populer

Foto Populer