Sukses


Stefano Cugurra Teco Puji Pertahanan Bali United Usai Bungkam PSM

Bola.com, Gianyar - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, memberikan kredit tersendiri bagi lini pertahanan timnya. Hal tersebut diungkapkannya usai melihat Serdadu Tridatu menang tipis 1-0 atas PSM Makassar dalam laga pekan ke-12 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (1/8/2019).

Bali United menang 1-0 atas PSM berkat gol tunggal Melvin Platje pada menit ke-60. Pemain asal Belanda itu menanduk bola dengan keras usai mendapatkan umpan silang yang matang dari Fadil Sausu.

PSM sebenarnya bukan tanpa serangan. Sejumlah peluang juga didapatkan oleh tim asuhan Darije Kalezic itu dalam 90 menit pertandingan yang diwarnai dengan tiga kartu merah itu. Kuatnya pertahanan Bali United pun mendapatkan pujian dari sang pelatih, Stefano Cugurra Teco.

"Kita semua tahu bila menghadapi PSM merupakan lawan yang kuat. Saya melihat dalam pertandingan itu kedua tim bermain bagus. Kami punya beberapa peluang dan akhirnya bisa mencetak satu gol berkat sundulan Melvin Platje. Gol itu cukup membuat kami mendapatkan tiga poin yang sangat kami butuhkan untuk tetap di papan atas," ujar Teco seperti dilansir situs resmi Bali United.

"Pertahanan kami tampil bagus dan konsisten. Kami tidak kebobolan dalam dua pertandingan terakhir. Bisa dibilang kami juga merupakan tim dengan jumlah kebobolan yang sedikit di Liga 1 2019. Tentu hal ini karena semua pemain, termasuk pemain depan yang ikut membantu pertahanan ketika kehilangan bola," lanjutnya.

Kemenangan 1-0 atas PSM itu cukup untuk membuat Bali United mengambil alih posisi puncak klasemen untuk sementara. Namun, posisi itu bisa kembali diambil alih Tira Persikabo yang baru akan bertanding pada Jumat (2/8/2019) sore.

 

2 dari 2 halaman

Pujian untuk Leonard dan Gunawan

Stefano Cugurra Teco juga memberikan pujian untuk dua pemain yang menjadi pusat pertahanan tim dalam laga kontra PSM, yaitu Leonard Tupamahu dan Gunawan Dwi Cahyo. Duet tersebut dinilainya memiliki kombinasi dan komunikasi yang sangat baik.

"Mengenai Leonard dan Gunawan, mereka tampil sangat luar biasa. Mereka memiliki kombinasi dan komunikasi yang bagus," ujar Teco.

"Dalam pertandingan sebelumnya menghadapi Persib, mereka mampu menjaga Ezechiel N'douassel. Kemarin mereka tidak memberikan ruang kepada Ferdinan Sinaga yang memiliki semangat tarung tinggi dan kaki kiri yang berbahaya," lanjutnya.

Sumber: Bali United

Video Populer

Foto Populer