Sukses


Pemain Timnas Indonesia U-18 Teteskan Air Mata saat Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

Bola.com, Ho Chi Minh - Pemain Timnas Indonesia U-18 menjalani duel penuh makna pada semifinal Piala AFF U-18 2019 di Stadion Go Dao, Ho Chi Minh City, Vietnam, Sabtu (17/8/2019).

Bertanding melawan Malaysia tepat pada HUT ke-74 Republik Indonesia, pemain Garuda Nusantara menghayati ketika menyanyikan lagu Indonesia Raya menjelang kick-off.

11 pemain inti mengambil posisi tegap dan mengangkat tangan kanan mereka untuk hormat bendera, saat lagu Indonesia Raya berkumandang. 

Beberapa pemain tak mampu menahan air mata ketika menyanyi. Beckham Putra Nugraha terlihat paling emosional dan menangis sambil menyanyikan lagu kebangsaan. Amiruddin Bagas Kaffa juga terharu ketika menyanyikan Indonesia Raya.

Suasana di bench pemain juga tak kalah mengharukan. Seluruh ofisial tim dan pemain cadangan larut dalam suasana kemerdekaan. 

Di tribune penonton, puluhan suporter Indonesia membentangkan bendera merah putih dan menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan penuh hikmat.

Walau turnamen kelompok umur, suporter Indonesia dikenal militan dan selalu mengisi tribune stadion, meski laga digelar di luar Indonesia.

Laga semifinal ini juga cukup spesial bagi Timnas Indonesia U-18 karena melawan rival abadi, Malaysia.

Highlights Timnas Indonesia U-18

Video Populer

Foto Populer