Sukses


Bungkam Barito Putera, Arema Dekati Puncak

Bola.com, Malang - Arema FC meraih kemenangan 2-1 atas Barito Putera pada laga pekan ke-15 Shopee Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Senin (19/8/2019).

Kemenangan ini membuat Arema FC makin mendekati puncak klasemen karena menghuni peringkat ketiga dengan raihan 25 poin. Adapun buat Barito Putera, hasil ini tak mengubah posisi mereka, teta[ di peringkat ke-15 dengan poin 12.

Tampil di depan pendukungnya, Arema menekan Barito Putera sejak awal pertandingan. Pada menit kedua, Hendro Siswanto mengancam gawang Muhammad Riyandi, namun masih bisa diantisipasi.

Barito Putera baru mendapatkan peluang pada menit ke-15 melalui Rizky Pora. Tetapi, bola tendangan silangnya berhasil dijinakkan bek Arema, Arthur Cunha.

Arema kemudian memecah kebuntuan pada menit ke-23 melalui Hamka Hamzah. Berawal dari tendangan sudut Makan Konate, Hamka Hamzah kemudian menyundul bola yang mengarah ke mistar gawang, dan akhirnya merobek jala Barito Putera.

Empat menit berselang, Arema hampir menggandakan keunggulan melalui Makan Konate. Namun, tembakan pemain asal Mali itu masih bisa ditangkap Riyandi.

Pada menit ke-40, Arema kembali mengancam gawang Barito Putera melalui Hendro Siswanto. Namun, sang pemain yang sudah dalam posisi tanpa pengawalan, gagal melepaskan tembakan tepat sasaran karena mengarah ke atas mistar gawang Barito Putera. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki paruh kedua laga, Arema mendapatkan peluang emas melalui Ricky Kayame pada menit ke-56. Namun, dia gagal memaksimalkan umpan Arthur Cunha.

Kayame akhirnya memecah rasa penasarannya pada menit ke-60. Mendapatkan umpan dari Konate, Kayame langsung melepaskan sontekan yang gagal diantisipasi Riyandi.

Barito Putera baru mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-87 melalui Gawin Kwan. Berawal dari tendangan Samsul Arif yang ditepis Kartika Ajie, Gavin yang tanpa pengawalan, berhasil memanfaatkan bola rebound dengan tendangan keras.

Hingga peluit panjang, tak ada lagi gol tambahan. Arema FC berhasil memperpanjang tren positif dengan mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-1.

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Arema FC (4-3-3): Kartika Ajie (kiper), Alfin Tuasalamony, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Agil Munawar (belakang), Hanif Sjahbandi, Hendro Siswanto, Makan Konate (tengah), Dendi Santoso, Ricky Kayame, Sylvano Comvalius (depan)

Pelatih: Milomir Seslija (Bosnia)

Barito Putera (4-3-3): Muhammad Riyandi (kiper), Andri Ibo, Dandi Maulana, Donny Monim, Nazar Nurzaidin (belakang), Ady Setiawan, Lucas Silva, Evan Dimas (tengah), Rizky Pora, Yakob Sayuri, Samsul Arif (depan)

Pelatih: Yunan Helmi (Indonesia)

Video Populer

Foto Populer