Sukses


Gelandang Arema Asal Jepang Bersemangat Saat Berlatih di Pantai

 

Bola.com, Malang - Gelandang Arema FC, Takafumi Akahoshi, menjadi pemain yang paling bersemangat dalam sesi latihan fisik yang digelar di Pantai Balekambang, Kabupaten Malang, Sabtu (7/9/2019) pagi. Bukan karena dia senang melahap latihan berat yang diberikan oleh pelatih Milomir Seslija, tapi ini pertama kalinya pemain 33 tahun itu melihat pantai di Indonesia.

Meski tidak seindah Bali, Pantai di Kabupaten Malang sudah bisa membuat Akahoshi sumringah. Hal tersebut tidak lepas karena fungsi pantai yang berbeda di negara asalnya, Jepang.

“Saya sudah mendengar jika Indonesia punya banyak pantai yang bagus. Mungkin suatu saat saya akan kembali lagi ke sini. Kalau di Jepang, pantai hanya digunakan untuk memancing ikan. Tidak untuk berenang,” kata pemain berusia 33 tahun tersebut.

Setelah latihan berakhir, mantan pemain Urawa Reds ini tak segan membaur dengan pemain Arema lain yang menceburkan separuh badannya di bibir pantai. Dia lebih banyak tertawa dengan pemain Arema ketimbang latihan biasanya.

Akahoshi baru gabung bersama Arema akhir bulan lalu. Praktis baru sekitar dua minggu dia berada di Malang. Waktunya digunakan untuk adaptasi dengan tim. Sehingga dia belum sempat mengeksplorasi wisata di Malang Raya.

 

2 dari 2 halaman

Kuliner Malang

Meski belum menjajal wisata di Malang, Takafumi Akahoshi sudah sempat mencicipi kuliner. Bakso yang menjadi makanan khas di Malang pun sudah dinikmatinya.

“Sekarang saya baru mencoba makanan di Indonesia, khususnya di Malang. Di sini yang terkenal Bakso. Saya sudah coba, tapi masih ada satu lagi yang katanya enak. Bakso bakar,” imbuhnya.

Selain bakso, Akahoshi juga sudah mencoba nasi goreng. Menurutnya, menu ini sebenarnya sudah ada di Jepang. Namun, masuk dalam kategori makanan pedas. “Saya suka dengan nasi goreng. Tidak masalah bagi saya dengan makanan pedas,” tegasnya.

Artinya di Malang, dia tidak ada masalah adaptasi lingkungan. Kini hanya tinggal adaptasi dengan permainan Arema saja yang perlu diperbaiki. Laga menghadapi Borneo FC di putaran kedua nanti, Jumat (13/9/2019), akan jadi laga keduanya. Pemain asal Jepang itu berharap bisa memberikan kemenangan untuk tim barunya.

Dalam sesi latihan, Akahoshi merupakan sosok yang cepat akrab dengan pemain lain karena dia punya selera humor bagus. Selain itu, dia sudah mengenal striker Arema, Sylvano Comvalius ketika sama-sama bermain di Thailand musim lalu.

Video Populer

Foto Populer