Sukses


Link Live Streaming CFA International Football Tournament 2019: Timnas Indonesia U-22 Vs Arab Saudi

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Arab Saudi pada laga terakhir turnamen CFA Team China Chong Qing Three Gorges Bank Cup International Football Tournament 2019 yang berlangsung di Stadion Wanzhou Sports Center, Selasa (15/10/2019). Ini jadi kesempatan terakhir pasukan besutan Indra Sjafri untuk menunjukkan kualitas di pentas turnamen.

Timnas Indonesia U-22 belum mampu meraih kemenangan pada turnamen yang digelar di Chongqing, China, tersebut. Egy Maulana Vikri dkk. harus mengakui dua kekalahan dengan skor tipis, yakni 0-1 dari China dan 0-1 dari Yordania.

Secara keseluruhan, permainan Timnas Indonesia U-22 sebenarnya tak buruk-buruk amat. Timnas Indonesia U-22 hanya memiliki kelemahan kurang konsentrasi pada babak kedua.

Hal itu dibuktikan dengan dua gol yang terjadi di gawang Timnas Indonesia U-22, terjadi pada babak kedua. Gol-gol tersebut pun terjadi karena buruknya komunikasi antarpemain di lini belakang.

Selain itu, pemain belakang terlihat saling menunggu sehingga lawan bisa dengan nyaman menguasai bola. Kemudian sirkulasi alur bola juga sering keliru dan tidak cepat dalam melakukan perpindahan bola.

Kelemahan-kelemahan inilah yang perlu diwaspadai oleh Timnas Indonesia U-22. Apalagi Arab Saudi adalah tipikal tim khas Timur Tengah yang kerap melakukan tekanan sepanjang karena unggul kondisi fisik yang mumpuni.

Arab Saudi sejauh ini belum terkalahkan dalam dua laga CFA yang sudah dimainkan. Pasukan asuhan pelatih Saad Al-Shehri meraih sekali kemenangan dan sekali hasil imbang. Arab Saudi juga tercatat belum kebobolan dalam dua laga tersebut.

Dalam laga ini, Timnas Indonesia U-22 diprediksi tak akan melakukan banyak pergantian. Indra Sjafri diyakini akan kembali mengandalkan nama-nama pemain yang sudah bermain dalam dua laga awal.

Jadi, laga ini akan menjadi momentum kesempatan untuk Indra Sjafri membuktikan ia tak salah membawa pemain. Meski demikian, laga melawan Arab Saudi akan menghadirkan tantangan berat buat Timnas Indonesia U-22.

Pertandingan Timnas Indonesia U-22 kontra Arab Saudi bisa dinikmati secara live streaming. Simak panduannya di bawah ini.

2 dari 2 halaman

Live Streaming Timnas Indonesia U-22

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Arab Saudi
  • Selasa, 15 Oktober 2019
  • Kick-off Pukul 14.00 WIB
  • Live RCI

Live streaming pertandingan bisa dinikmati di situs https://www.rcti.tv/

Video Populer

Foto Populer