Sukses


Supardi Nasir Berharap Persib Lanjutkan Tren Positif

Bola.com, Jakarta - Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir berharap timnya melanjutkan tren positif saat meladeni Bhayangkara FC.

Ia mengakui Bhayangkara FC merupakan tim solid. Kedua tim akan berduel di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (23/10/2019), pada pekan ke-24 Shopee Liga 1 2019.

Meski demikian, Supardi menegaskan Persib bertekad melanjutkan tren positif demi menaikkan peringkat di klasemen Liga 1 2019.

"Besok kami akan tampil dengan lawan yang kuat dan solid. Apalagi mereka sedang percaya diri yang tinggi setelah menang. Kami berharap semua pemain siap dan akan menjalankan instruksi apa yang pelatih inginkan, semoga besok bisa mendapat poin. Insha Allah," ujar Supardi di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (22/10/2019).

Persib memiliki pengalaman bagus di PTIK dengan sebuah kemenangan. Pengalaman itu kata Supardi diharapkan bisa terulang pada pertandingan besok.

"Tapi setiap pertandingan beda, dengan pemain beda, dan pelatih yang beda. Kami selalu berharap dan selalu fokus. Saya yakin semua pemain bisa memberikan yang terbaik kepada tim," ungkap Supardi.

Persib Bandung tiba di Jakarta pada Selasa (22/10/2019) dari Bali. Tim asuhan Robert Alberts ini memang melakukan persiapan di Bali untuk menghadapi Bhayangkara.

2 dari 2 halaman

Waspadai Bhayangkara FC

Sementara itu, Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengungkap sudah mengantongi kekuatan Bhayangkara FC. 

Robert menilai, Bhayangkara FC, yang diarsiteki pelatih baru Paul Munster, mengalami banyak perubahan. Terutama dengan kehadiran dua pemain asing baru, Bruno Matos dan Hedivo Gustavo.

"Mereka bermain dengan gaya berbeda dibandingkan putaran pertama. Kami juga kehilangan poin di laga kandang kami sendiri di Bandung ketika itu, apalagi saat ini Bhayangkara ada beberapa pemain baru," ujar Robert, di Bali, Senin (21/10/2019).

Itulah mengapa, lanjut Robert, pasukannya akan disiapkan maksimal, baik taktik dan mental.

"Kami tahu bagaimana gaya bermain dan bagaimana mereka saat mengalahkan Tira Persikabo. Yang penting kami bermain di awal menit seperti saat melawan Persebaya," ucap Robert.

Robert memastikan pertemuan dengan Bhayangkara FC nanti tidak kalah menariknya seperti saat menjamu Persebaya. Terlebih, Persib Bandung dan Bhayangkara FC memiliki poin yang sama, yakni 27, dengan menempati urutan ke-10 dan 11 di klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Video Populer

Foto Populer