Sukses


Tinggalkan PSS dan Merapat ke Tira Persikabo, Ikhwan Ciptady Ingin Tantangan Baru

Bola.com, Sleman - Eksodus pemain PSS Sleman masih belum berhenti. Giliran bek Ikhwan Ciptady yang memilih bergabung dengan Laskar Padjajaran, Tira Persikabo.

Kepindahannya tak terlalu mengejutkan publik sepak bola Sleman. Ikhwan Ciptady memang belum lama ini tidak dapat memastikan tetap bertahan di Bumi Sembada.

Meski sempat memprioritaskan tetap berseragam PSS Sleman, tawaran yang lebih menarik dari tim lain juga siap diterima. Akhirnya Tira Persikabo yang segera mengamankan tanda tangannya.

"Negosiasi sudah selesai dan saya sepakat ke Tira Persikabo. Tinggal teken kontrak saja, setelah kemarin mejalani tes medis," beber Ikhwan Ciptady kepada Bola.com, Minggu (12/1/2020).

Hengkangnya Ikhwan Ciptady ke Tira Persikabo, sekaligus menjadi perpisahannya dengan Asyraq Gufron Ramadhan yang menjadi kompatriotnya dalam tiga musim terakhir. Ikhwan dan Gufron seperti tidak bisa terpisahkan sejak bermain untuk Persis Solo pada 2017.

Hanya saja Gufron memilih setia bersama PSS Sleman, sementara Ikhwan hijrah ke Tira Persikabo. Ikhwan juga mengaku ingin mencari tantangan baru dan mencari tim yang lebih dekat dengan keluarganya di Tangerang.

 

2 dari 2 halaman

Terimakasih untuk PSS

Pemain berusia 24 tahun tersebut turut menyampaikan terima kasih kepada manajemen klub, tim pelatih, dan suporter setia PSS Sleman. Satu setengah musim bersama PSS membuatnya banyak menimba pengalaman.

"Bermain di PSS menjadi pengalaman yang luar biasa. Dari sebagai tim promosi hingga bisa bersaing ke papan tengah Liga 1, menjadi kebanggaan tersendiri. Saya juga harus berterima kasih kepada coach Seto Nurdiyantoro yang sudah banyak memberikan kesempatan," jelas Ikhwan Ciptady.

Video Populer

Foto Populer